Sering Mengecek Handphone Pasangan, Ini Kata Psikolog

Konten Media Partner
19 Oktober 2019 16:29 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi komunikasi pasangan. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi komunikasi pasangan. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hi!Pontianak - Privasi merupakan kecenderungan seseorang untuk tidak ingin diketahui orang lain tentang kepribadiannya. Setiap orang tentu memiliki kepribadiannya masing-masing.
ADVERTISEMENT
Dalam suatu hubungan, kebiasaan mengecek ponsel milik pasangan sering dilakukan. Hal tersebut biasanya dilakukan untuk memastikan pasangannya tidak memiliki hubungan dengan orang lain.
Namun, apakah mengecek ponsel untuk mengetahui seluruh privasi pasangan adalah hal yang baik dalam suatu hubungan?
Psikolog, Patricia Elfira Vinny mengatakan, kekalnya suatu hubungan berdasarkan dari komitmen kedua pasangan, terutama jika sudah mengarah pada hubungan yang lebih baik.
Ilustrasi bermain media sosial. Foto: Shutter Stock
“Langgeng atau tidaknya sebenarnya tergantung dari komitmen yang sudah dibentuk. Jika berkomitmen untuk membawa hubungan ke arah lebih baik, biasanya untuk urusan privasi seperti isi handphone tidak akan menjadi suatu persoalan walaupun pasangan tahu mengenai isi tersebut. Maka persoalan isi handphone tidak akan menjadi sebuah masalah yang besar dalam hubungan,” kata Elfira kepada Hi!Pontianak, Sabtu (19/10).
ADVERTISEMENT
Elfira memaparkan dampak negatif yang terjadi pada pasangan yang tidak memiliki rasa tidak percaya dan selalu ingin tahu privasi pasangannya.
“Dampak negatif jelas muncul dari pikiran masing-masing individu. Jika tidak percaya pada pasangan, maka pemikiran ini yang akan membuat hubungan menjadi tidak nyaman,” paparnya.