Konten Media Partner

Sutarmidji Ikut Jalan Kaki saat Karnaval Semarak Merah Putih Khatulistiwa

19 Agustus 2023 9:48 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gubernur Sutarmidji ikut berjalan kaki saat Karnaval Semarak Merah Putih Khatulistiwa. Foto: Yulia Ramadhiyanti/Hi!Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
Gubernur Sutarmidji ikut berjalan kaki saat Karnaval Semarak Merah Putih Khatulistiwa. Foto: Yulia Ramadhiyanti/Hi!Pontianak
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji, ikut berjalan kaki bersama peserta Karnaval Semarak Merah Putih Khatulistiwa yang digelar untuk merayakan HUT ke-78 RI yang digelar, Sabtu, 19 Agustus 2023.
ADVERTISEMENT
Tampak Sutarmidji bersama istri menggunakan baju khas Melayu, Telok Belanga dan Baju Kurung berjalan di depan barisan rombongan arakan pengantin dari Majelis Adat Budaya Melayu (MABM) Kalbar dari halaman Kantor Gubernur Kalbar. Rombongan berjalan kaki menuju Stadion Sultan Syarif Abdurrahman.
Kemariahan Karnaval Semarak Merah Putih Khatulistiwa. Foto: Yulia Ramadhiyanti/Hi!Pontianak
Karnaval Semarak Merah Putih yang dilepas langsung oleh Sutarmidji dan Sekda Kalbar, Harisson ini diikuti 24 kelompok etnis, Gelar Alutsista TNI/Polri, ASN, Forkompinda, dan BUMD.
Karnaval juga diramaikan para pelajar SMA dan SMK, sanggar seni, Komunitas sepeda ontel, barisan tanjidor, dan drumband.