Update Corona Kalbar: Kasus Aktif hanya Tinggal 267 Orang

Konten Media Partner
7 Januari 2021 11:49 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi corona. Foto: Teri/Hi!Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi corona. Foto: Teri/Hi!Pontianak
ADVERTISEMENT
Update Corona Kalbar: Kasus Aktif hanya Tinggal 267 Orang
Hi!Pontianak - Kasus aktif corona di wilayah Kalimantan Barat kini hanya tersisa 267 orang. Bahkan Kalbar menjadi peringkat ketiga tingkat kesembuhan, se-Indonesia, dari persentase kasus kesembuhan.
ADVERTISEMENT
Kepala Dinas Kesehatan Kalbar, Harisson. Foto: Teri/Hi!Pontianak
Sementara itu, total kasus corona yang pernah terjadi di Kalbar sebanyak 3.213 orang, kasus aktif berjumlah 267 orang, kasus sembuh berjumlah 2.918 orang, dan kasus meninggal dunia berjumlah 28 orang.
Harisson menambahkan, sejak diberlakukannya pengetatan pintu masuk ke Bandara Supadio yang mempersyaratkan pelaku perjalanan ke Kalbar harus membawa surat hasil negatif uji Swab PCR, serta rutin menggelar razia-razia di kafe maupun warung kopi di Kota Pontianak, kasus corona di wilayah Kalbar turun.
Dari gambaran tersebut, kata dia, Pemerintah Provinsi Kalbar akan memperpanjang kebijakan persyaratan kepada pelaku perjalanan udara untuk menyertakan surat hasil negatif uji Swab PCR untuk masuk ke Kalbar, hingga akhir Februari 2021.
“Syarat untuk masuk ke wilayah Kalbar bagi moda transportasi udara, itu harus terlebih dahulu menunjukan hasil negatif swab PCR, dan surat ini harus ditunjukan di Bandara keberangkatan, akan diperiksa KKP, kemudian akan diperiksa oleh maskapai. Kalau surat PCR-nya negatif, baru penumpangnya boleh diberangkatkan ke (Bandara) Supadio,” tegas Harisson.
ADVERTISEMENT
Hal tersebut dilakukan untuk menekan dan mengendalikan kasus corona di wilayah Kalbar, serta memastikan orang-orang yang akan masuk ke Kalbar tidak membawa virus corona dari luar Kalbar.