Konten Media Partner

Wabup Subandrio Apresiasi Pembinaan Kerukunan Umat Beragama di Sekadau

25 Oktober 2023 16:02 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wabup Subandrio membuka kegiatan pembinaan kerukunan umat beragama. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Wabup Subandrio membuka kegiatan pembinaan kerukunan umat beragama. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hi!Sekadau - Wakil Bupati Sekadau, Subandrio, mengapresiasi kegiatan pembinaan Kerukunan Umat Beragama Kabupaten Sekadau. Hal itu diungkapkannya saat membuka kegiatan tersebut di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sekadau, Rabu, 25 Oktober 2023.
ADVERTISEMENT
Kegiatan tersebut mengusung tema 'Memelihara Toleransi dan kerukunan Beragama dalam Kehidupan Bermasyarakat, Berbangsa, dan Bernegara'.
"Melalui tema tersebut, kita semua diharapkan dapat hidup dengan rukun dan damai sehingga kerukunan umat beragama di Kabupaten Sekadau dapat terjaga dengan baik," ucapnya.
Subandrio mengatakan, menjaga kerukunan umat beragama merupakan tugas bersama dalam rangka menjaga bangsa dan negara. Apalagi menjelang pemilu serentak tahun 2024.
"Kita berharap peran serta Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) dalam rangka mensosialisasikan Pemilu damai dan bekerja sama dengan pemerintah untuk menjaga situasi yang kondusif pada pesta demokrasi," harapnya.
Selain itu, Subandrio juga berharap agar FKUB dapat meningkatkan kapasitasnya, terutama memetakan kerukunan umat beragama sehingga tidak terjadi konflik.
ADVERTISEMENT