Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.92.0
Konten dari Pengguna
EMUI 9.0 Notepad, Alat Cerdas Yang Interaktif, Kreatif, dan Serbaguna
21 November 2018 15:51 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:05 WIB
Tulisan dari Honor Indonesia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bagi para netizen yang telah menggunakan gadget sejak lama, pasti kalian pernah merasakan menggunakan Notepad sebagai alat yang sangat membantu ketika ingin mencatat sesuatu dengan cara yang lebih simple dan interaktif. Khususnya bagi para pengguna smartphone, tidak dipungkiri Notepad merupakan hal yang berguna untuk berbagai hal ketika kamu ingin mencatat dan mengingat suatu hal.
ADVERTISEMENT
Ada hal unik nih dari Notepad ketika digunakan pada smartphone yang menggunakan EMUI 9.0 Disebut juga sebagai EMUI 9.0 Notepad, secara fungsi dan tampilan mengalami peningkatan yang luar biasa, terutama dalam tampilan penulisan. Dengan fungsi ini, ada 3 fitur utama yang dapat kita maksimalkan, yaitu Handwriting, Formating dan font size untuk penulisan dengan keyboard, dan pengaturan.
1. Handwriting
Untuk fungsi penulisan tangan pada EMUI 9.0 Notepad sangat interaktif dan responsif. Kamu tidak akan menemui masalah ketika menggunakan tulisan tangan untuk mencatat apa pun, karena tingkat responsibilitasnya tergolong cepat, sehingga kamu dapat membuat catatan yang lebih menarik dan tidak membosankan. Oh iya, tentu jadi lebih mudah diingat juga bukan?
Untuk fitur Handwriting sendiri memiliki 7 warna dan 5 ukuran pena yang berbeda. Selain itu fitur ini sangat mudah digunakan, paling tidak hanya butuh 3 menit untuk membuat catatan yang menarik menggunakan Handwriting, Untuk sensitivitas sentuhan juga sudah disesuaikan, sehingga ketika kamu menggunakannya pada layar yang lebih kecil, tidak lagi menjadi hal yang sulit untuk dilakukan. Hmm bahkan sepertinya kamu pun bisa membuat doodle lho dengan Notepad, tanpa perlu mengeluarkan tablet yang ukurannya lebih besar.
Hal menarik lainnya ialah, dengan Notepad yang dioperasikan pada EMUI ini, kamu bisa mengkombinasikan antara tulisan tangan dengan keyboard text secara bersamaan. Bahkan bukan mustahil untuk menggambar pada foto atau gambar yang kamu gunakan pada teks.
ADVERTISEMENT
2. Formating and Font Size
Formating dan ukuran font yang ada pada Notepad ini pun tergolong pas dan tidak berlebihan. Fitur yang disediakan dalam formating ini cukup komperhensif untuk menyusun dan mengurutkan teks yang kita tulis menjadi lebih rapi. Tampilan yang lebih simple membuatnya menjadi lebih mudah digunakan.
3. Organization
Bingung dalam mencari ketika kamu ingin membuka kembali catatan yang telah kamu simpan sebelumnya? Sekarang tidak perlu lagi kebingungan, karena ketika kamu membuat catatan, kamu bisa memberikan tag pada catatanmu agar lebih mudah digunakan.
Kamu bisa melihat tag yang telah kamu berikan sebelumnya pada menu ini :
Masih bingung dalam mengorganisir catatan kamu? Pada EMUI 9.0 Notepad, kamu bisa mengubah tampilan pada kumpulan catatan kamu, bisa kamu pilih antara List View atau Modular View.
Sangat menarik dan mudah untuk digunakan. Untuk kamu yang belum pernah memakainya pun tidak akan membutuhkan waktu yang lama untuk menguasainya. Hmm kalau semudah dan semenarik ini, rasanya jadi ingin mengisi terus catatanmu, kan ?
ADVERTISEMENT