Konten dari Pengguna

188 Nomor Apa? Jangan Panik, Ini Penjelasannya

30 Desember 2022 16:58 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi mendapatkan panggilan dari nomor telepon tak dikenal. Foto: Unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi mendapatkan panggilan dari nomor telepon tak dikenal. Foto: Unsplash.com
ADVERTISEMENT
Pengguna Telkomsel tentu pernah mendapatkan panggilan dari nomor tak dikenal ke nomor pribadi. Bahkan tak sedikit yang mencari tahu 188 nomor apa dan siapa pemiliknya.
ADVERTISEMENT
Mendapatkan panggilan maupun SMS dari nomor telepon yang tak dikenal terkadang menimbulkan kekhawatiran karena bisa saja itu salah satu modus penipuan.
Ditambah lagi, tak sedikit oknum yang mengeklaim dirinya dari layanan tertentu untuk meyakinkan target penipuan. Itulah sebabnya, setiap orang perlu waspada ketika dihubungi nomor tak dikenal.

188 Nomor Apa?

Ilustrasi mencari tahu 188 nomor apa. Foto: Unsplash.com
Bila kamu mendapatkan panggilan dari nomor 188, tak perlu khawatir ataupun cemas. Dikutip dari laman Telkomsel, 188 merupakan nomor resmi layanan call center Telkomsel.
Nomor pusat panggilan itu merupakan salah satu layanan Telkomsel yang membantu pelanggan mengakses informasi dan penawaran produk. Biasanya, panggilan dari nomor 188 akan ditemui pada pelanggan yang telah lama menggunakan provider Telkomsel.
Di samping itu, panggilan dari nomor 188 akan menghubungi pelanggan saat ada penawaran promo, seperti kuota murah, produk terbaru Telkomsel, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Bisa dibilang, mendapatkan panggilan dari nomor 188 merupakan salah satu keuntungan yang tak didapatkan semua pengguna Telkomsel. Pasalnya, kamu bisa mendapatkan berbagai informasi khusus mengenai penawaran menarik dari Telkomsel.
Karena panggilan tersebut hanya berupa penawaran, kamu berhak menolak panggilan tersebut bila belum atau tidak membutuhkan promo dari produk yang ditawarkan. Kamu juga bisa memanggil nomor tersebut ketika memerlukan informasi produk dan layanan Telkomsel.
Jika melakukan panggilan ke call center Telkomsel, kamu akan dikenakan biaya Rp300 per panggilan bagi pelanggan prabayar. Untuk itu, pastikan saldo pulsa mencukupi saat akan melakukan panggilan ke nomor 188. Sementara pelanggan pascabayar tak akan dikenai biaya panggilan.

Layanan Pelanggan Telkomsel Selain Nomor 188

Logo Telkomsel. Foto: Telkomsel
Tak hanya nomor 188, Telkomsel juga memfasilitasi pelanggannya melalui berbagai platform layanan pelanggan yang mudah diakses. Selain itu, Telkomsel juga menyediakan layanan virtual yang dikenal dengan Veronika.
ADVERTISEMENT
Asisten virtual Telkomsel tersebut berbasis chat yang memudahkan kamu membeli paket, mengisi pulsa, dan berbagai layanan Telkomsel lainnya. Adapun beberapa platform layanan pelanggan Telkomsel selain nomor 188 yang bisa kamu akses, di antaranya:
Itulah penjelasan seputar 188 nomor apa dan platform layanan pelanggan Telkomsel lainnya yang bisa kamu manfaatkan. Melalui berbagai platform di atas, kamu bisa mendapat informasi layanan dan penawaran produk terbaru dari Telkomsel.
Di samping itu, kamu bisa mengajukan pertanyaan maupun keluhan tentang layanan provider Telkomsel yang digunakan. Semoga informasi di atas bermanfaat!
ADVERTISEMENT
(ANM)