Konten dari Pengguna

20 Mbps untuk Berapa Orang? Ini Penjelasan Detailnya

10 Januari 2023 19:23 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi 20 Mbps. Foto: Unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi 20 Mbps. Foto: Unsplash.com
ADVERTISEMENT
20 Mbps untuk berapa orang? Hal itu menjadi pertanyaan ketika pelanggan ingin memasang WiFi di rumah. Dengan mengetahui hal tersebut, penggunaan Internet akan lebih optimal jika dibagi dalam porsi yang ideal.
ADVERTISEMENT
20 Mbps merupakan salah satu opsi kecepatan Internet yang ditawarkan penyedia jasa Internet. Banyak orang menggunakan WiFi untuk menghemat pengeluaran bulanan daripada harus membeli paket data yang harganya fluktuatif.
Apalagi, kebutuhan setiap orang berbeda ketika menggunakan WiFi. Menurut UnliHow, ada beberapa tipe orang dalam menggunakan koneksi WiFi, di antaranya:
Dari beberapa tipe tersebut, jika memakai satu jaringan WiFi akan menghabiskan bandwith yang berbeda-beda. Lalu, apabila kecepatan WiFi yang dimiliki adalah 20Mbps bisa untuk berapa orang? Agar tidak penasaran, simak jawabannya pada penjelasan berikut.
ADVERTISEMENT

20 Mbps untuk Berapa Orang?

20 Mbps Untuk Berapa Orang? Foto: Unsplash.com
Menurut laman Approved Modems, 20Mpbs merupakan koneksi Internet yang mampu melakukan trasfer sebanyak 20 juta bit per detiknya karena satu Mps setara dengan 1 bit per detik.
Dengan besaran tersebut, kamu hanya bisa mengunduh berkas besar dengan kecepatan 2,5 MBps. Kesimpulannya, 20 Mbps bisa dibilang sebagai koneksi Internet yang tak terlalu cepat tapi juga tak terlalu lambat.
Mengutip Networks Hardware, 20 Mbps hanya bisa mengakomodasi keperluan Internet satu hingga dua orang. Misalnya, jika satu pengguna streaming Netflix dengan kualitas 4K, pengguna lain tidak akan memiliki banyak bandwidth untuk melakukan tugas lain.
Adapun contoh maksimal penggunaan WiFi dengan kecepatan Internet 20 Mbps adalah melakukan empat streaming Netflix HD, 10 sesi gim dengan bandwith rendah, dua panggilan Zoom HD, dan 31 streaming lagu di Spotify.
ADVERTISEMENT
Jika ada 2-3 pengguna atau lebih untuk berbagi koneksi, kamu harus meningkat kecepatan Internet setidaknya menjadi 50 Mbps. Pasalnya, Internet 20Mbps idealnya hanya bisa digunakan untuk 1-2 orang.

Kecepatan Unduhan Internet 20Mbps

Kecepatan Unduhan Internet 20Mbps. Foto: Unsplash.com
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, setidaknya kecepatan 20 Mbps bisa digunakan untuk melakukan panggilan video Zoom, bermain gim, dan streaming berbagai konten media dengan perangkat terbatas.
Mengutip Toms Guide, berikut rincian kecepatan unduhan dan waktu yang diperlukan saat melakukan aktivitas tersebut:

1. Streaming Media

Untuk streaming film pada platform Netflix kamu memerlukan 5Mbps untuk melakukan streaming konten full HD dan kecepatan data 25Mbps untuk konten 4K ultra HD. Hal yang sama juga berlaku untuk layanan streaming lainnya seperti streaming game di platform Twitch.
ADVERTISEMENT
Sementara pada platform Spotify, kamu bisa mendengarkan 31 lagu secara bersamaan karena bandwidth yang dibutuhkan platform ini lebih sedikit.

2. Game online

Kecepatan upload game online sebesar 1-3 Mbps. Dengan kecepatan unggahan tersebut, Internet 20 Mbps memungkinkan pengguna bisa bermain 8-10 sesi permainan.
Gim yang mudah diunduh dengan kecepatan Internet tersebut adalah Fruit Ninja dan Puzzle. Sementara jika digunakan untuk mengunduh gim berat seperti Assassin’s Creed: Odyssey yang memiliki ukuran 110 GB, kamu membutuhkan waktu sekitar 13 jam.

3. Konferensi Video

Kecepatan unggah saat melakukan konferensi video rata-rata adalah 1/8 kecepatan unduh. Dalam Internet 20Mbps, kecepatan unggahan menjadi 2 MBps. Dengan begitu, kamu bisa melakukan tiga panggilan konferensi video panggilan Zoom HD secara bersama-sama.
Demikian penjelasan tentang 20 Mbps untuk berapa orang lengkap dengan kecepatan unduhan dan limitasi perangkat yang dibutuhkan.
ADVERTISEMENT
(IPT)