Konten dari Pengguna

4 HP Oppo Harga 4 Jutaan, Ini Rekomendasinya

6 Mei 2024 12:41 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Oppo Reno 10 5G. Foto: Habib Allbi Ferdian/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Oppo Reno 10 5G. Foto: Habib Allbi Ferdian/kumparan
ADVERTISEMENT
Saat ini produsen handphone (HP) sedang mengalami perkembangan pesat. Brand yang saat ini mulai meramaikan pasar smartphone salah satunya adalah Oppo.
ADVERTISEMENT
Menurut Ilham, dkk (2017) dalam buku Kesadaran Runtuh Teknologi Bergemuruh, smartphone bisa mempermudah pekerjaan, menjadi bahan hiburan, hingga selancar internet. Dengan begitu, produk smartphone yang bisa multitasking sangat dicari-cari, apalagi kalau harganya ramah di kantong.
Di antara banyaknya merek HP, Oppo merupakan salah satu merek yang dikenal murah dan berkualitas. Hanya dengan budget 4 jutaan, kamu bisa mendapatkan HP Oppo mid range yang serba bisa, baik untuk bekerja, membuat konten, hingga gaming. Simak artikel selengkapnya untuk mengetahui rekomendasi HP Oppo 4 jutaan.

Rekomendasi HP Oppo 4 Jutaan

Oppo Reno 8. Foto: Oppo
Menurut data dari buku Kotler (2017) berjudul Marketing for Competitiveness, International Data Corporation (IDC) mencatat bahwa Oppo merupakan salah satu penjual smartphone terbesar di dunia bersanding dengan Samsung, Apple, maupun Huawei.
ADVERTISEMENT
Dengan kecakapan tersebut, tentu kamu tidak perlu meragukan kualitas HP Oppo. Berikut adalah daftar HP Oppo 4 jutaan yang bagus dan serba bisa:

1. Oppo Reno 11 F 5G

Oppo Reno11 F 5G merupakan HP 4 jutaan yang dibekali fitur lengkap dan mumpuni, mulai dari 64 MP Ultra-Clear Triple Camera hingga layar AMOLED Borderless 120Hz.
Reno11 F 5G ditenagai MediaTek Dimensity 7050 yang efisien untuk multitasking, gaming, dan masih banyak lagi. HP ini memadukan RAM 8 GB dengan penyimpanan internal sebesar 256GB yang masih bisa diperluas hingga 2 TB dengan kartu microSD. Tidak cuma itu, Reno11 F 5G juga dilengkapi fitur 67 W SUPERVOOCTM Flash Charging yang dapat mengisi daya hingga 30% hanya dalam 10 menit.
ADVERTISEMENT
Harga: Rp4.599.000.

2. Oppo Reno 10 5G

Oppo Reno 10 5G. Foto: Habib Allbi Ferdian/kumparan
Oppo Reno 10 5G menggunakan chipset MediaTek Dimensity 7050, dipadukan dengan RAM 8 GB dan memori internal 256 GB. Selain itu, smartphone Vivo ini juga dibekali baterai sebesar 5.000 mAh dengan fast charging SuperVOOC 67 watt.
HP Vivo 4 jutaan ini dibekali triple camera, dengan resolusi kamera utama sebesar 64 MP. Ada dua pilihan warna Oppo Reno 10 5G yang bisa kamu pilih, yakni Silver Grey dan Ice Blue.
Harga: Rp4.649.000.

3. OPPO Reno 8 5G

Oppo Reno 8. Foto: Oppo
Oppo Reno 8 5G dibekali dua kamera Sony, berupa IMX709 RGBW generasi baru, dan sensor kamera utama IMX766. Ada fitur fotografi AI yang bisa kamu nikmati, mulai dari fitur Ultra Night Video hingga Night Portrait. Kamu bisa membuat konten dengan hasil yang bagus.
ADVERTISEMENT
Tidak cuma itu, Oppo juga membekali Oppo Reno 8 5G ini dengan baterai 4500 mAh. Kamu bisa memanfaatkan fitur 80W SUPERVOOC untuk pengisian baterai hingga 50% hanya dalam waktu 11 menit.
Harga: Rp3.550.000.

4. OPPO A98 5G

Oppo A98 5G didesain dengan layar jernih selebar 6,72 inci dan sudah mendukung laju refresh rate120 Hz. Spesifikasi ini cocok untuk gaming dan streaming.
Selain memiliki persenjataan fotografi yang mumpuni, Oppo A98 5G juga hadir dengan baterai Baterai 5.000 mAh yang tahan lama. Bahkan ada fitur fast charging SuperVOOC 67 W yang diklaim dapat isi baterai hingga 76 persen dalam 30 menit.
Harga: Rp4.299.000.
ADVERTISEMENT
(SLT)