Konten dari Pengguna

4 Laptop Lenovo 3 Jutaan, Ini Rekomendasinya

24 Mei 2024 12:49 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi laptop 3 jutaan. Foto: Lenovo
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi laptop 3 jutaan. Foto: Lenovo
ADVERTISEMENT
Lenovo merupakan salah satu merek laptop terkemuka di Indonesia. Beragam jenis laptop Lenovo dengan spesifikasi dan harga yang berbeda-beda. Umumnya harga laptop termurah adalah sekitar 3 jutaan.
ADVERTISEMENT
Dengan range harga 3 jutaan, kamu sudah bisa mendapatkan laptop dengan spesifikasi yang mencukupi untuk membuka office maupun aplikasi ringan lain. Dalam artikel ini, How to Tekno sudah merangkum daftar rekomendasi laptop Lenovo 3 jutaan terbaik 2024.

Rekomendasi Laptop Lenovo 3 Jutaan

Ilustrasi laptop Lenovo 3 jutaan, Lenovo IdeaPad Slim 1 14. Foto: Lenovo
Berikut adalah beberapa rekomendasi laptop Lenovo 3 jutaan untuk kamu yang mencari laptop murah dengan kualitas baik:

1. Lenovo IdeaPad Slim 1 14

Rekomendasi pertama laptop Lenovo 3 jutaan terbaik adalah dari seri Lenovo IdeaPad Slim. Laptop ini sudah dilengkapi dengan SSD 256 GB dengan antarmuka NVMe yang menjamin kecepatan transfer rate lebih unggul dari laptop dengan SSD SATA maupun HDD pada umumnya.
Kelebihan lainnya dari Lenovo IdeaPad Slim adalah kapasitas dan ketangguhan baterai yang teruji hingga 8 jam di MobileMark. Dengan ketangguhan tersebut, produktifitas kamu akan berlangsung lancar tentunya.
ADVERTISEMENT
Harga: Rp3.888.000.

2. Lenovo IdeaPad S130

Lenovo IdeaPad S130 merupakan salah satu laptop Lenovo murah berkualitas. Laptop dengan perbekalan SSD yang memadai ini. dipersenjatai prosesor Intel N4000. Dengan layar 14 inci, Lenovo IdeaPad S130 mampu menyajikan visual dengan resolusi HD dan kinerja yang gesit.
Dari sektor penyimpanan, Lenovo IdeaPad S130 dibekali RAM 4GB LPDDR4 yang mampu mendongkrak kinerja prosesor hingga kecepatan 2400 MHz.
Harga: Rp3.899.000.

3. Lenovo IdeaPad Slim 3 N4020

Lenovo IdeaPad Slim 3 N4020 dibekali penyimpanan SSD NVMe berkapasitas 512 GB. Walau murah, laptop ini tidak lemot atau lag ketika melakukan multitaskin dan membuka banyak aplikasi sekaligus.
Selain itu, laptop ini juga punya tampilan layar yang cukup baik. Laptop dengan layar berukuran 14 inci ini memiliki layar anti-glare dan kecerahan 220 nit. Tidak cuma itu, panel yang diusung oleh laptop ini juga mampu menyajikan visual jernih di luar ruangan.
ADVERTISEMENT
Harga: Rp3.999.000.

4. Lenovo Ideapad 330-15IGM

Lenovo Ideapad 330-15IGM merupakan salah satu laptop murah mumpuni untuk kamu yang mencari perangkat untuk kerja ringan sehari-hari. Laptop yang dibekali baterai 2 Cell Li-ion 4030mAh ini mampu bertahan hingga 6 jam untuk penggunaan normal.
laptop murah ini menyajikan performa kencang berkat kinerja Intel Celeron CPU N4000. Prosesor ini dipadukan dengan RAM 1X4096 MB DDR4 dan VGA Intel UHD Graphics 600 untuk menghasilkan kinerja yang lebih optimal.
Harga: Rp3.499.000.
(SLT)