Konten dari Pengguna

4 Laptop Windows 11 5 Jutaan untuk Mahasiswa dan Pelajar

8 Mei 2025 17:41 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Laptop Windows 11 5 jutaan. Foto: Infinix
zoom-in-whitePerbesar
Laptop Windows 11 5 jutaan. Foto: Infinix
ADVERTISEMENT
Windows 11 merupakan sistem operasi terbaru dari Microsoft yang telah menjadi andalan banyak laptop, bahkan di rentang harga 5 jutaan.
ADVERTISEMENT
Laptop di harga 5 jutaan umumnya berada di kelas entry-level ke menengah. Namun, performanya sudah cukup mumpuni untuk berbagai keperluan, mulai dari belajar, mengerjakan tugas kantor, mengedit ringan, sampai bermain gim kasual.
Untuk mengetahui rekomendasi laptop Windows 11 5 jutaan, simak ulasan dan informasi selengkapnya dari How to Tekno berikut ini.

Laptop Windows 11 5 Jutaan

Laptop Windows 11 5 jutaan. Foto: Infinix
Kini sudah banyak laptop Windows 11 harga 5 jutaan yang dilengkapi prosesor modern, desain tipis, dan fitur menarik. Berikut rekomendasi laptop Windows 11 terbaik di rentang harga 5 jutaan di 2025.

1. Infinix X2 i5-1155G7

Laptop ini memiliki desain ramping dan ringan sehingga cocok untuk pengguna dengan mobilitas tinggi. Performanya cukup solid untuk pekerjaan kantoran, mengedit ringan, hingga bermain gim seperti CS:GO, Valorant, dan DOTA 2.
ADVERTISEMENT
Laptop ini dijual sekitar Rp5,8 juta dan termasuk Windows 11 Home, tas Infinix, dan garansi resmi selama dua tahun.

2. HP 245 G10

HP 245 G10 mengandalkan AMD Ryzen 3 7320U yang memiliki kecepatan hingga 4,1 GHz, serta konfigurasi 4 core dan 8 thread sehingga sangat mumpuni untuk multitasking maupun menjalankan gim ringan.
HP 245 G10 menawarkan kinerja stabil dengan harga ekonomis. Dengan harga Rp5,1 jutaan, pembeli akan mendapat Windows 11 Pro dan garansi resmi HP Indonesia selama satu tahun.

3. HP 14S-FQ0562AU

HP 14S-FQ0562AU. Foto: HP
HP 14S-FQ0562AU sangat direkomendasikan untuk pelajar atau mahasiswa yang aktif mengerjakan dokumen, tugas sekolah, atau sekadar browsing ringan. Ditenagai oleh AMD Radeon Graphics, tampilan grafisnya halus untuk kebutuhan multimedia atau gaming ringan.
ADVERTISEMENT
Dengan bobot hanya 1,47 kg dan ketebalan 17,9 mm, laptop ini sangat ringkas dan mudah dibawa bepergian. HP 14S-FQ0562AU juga sudah dibekali Windows 11 sebagai sistem operasinya.

4. Lenovo IdeaPad Slim 3 14IAU7

Laptop ini hadir dengan daya tahan baterai yang diklaim bisa menyala hingga 8,2 jam untuk pemutaran video 1080p. Konektivitasnya termasuk lengkap, bahkan tersedia opsi upgrade RAM yang sangat fungsional untuk pelajar maupun pekerja.
Dijual di harga sekitar Rp5,8 juta, pembeli akan mendapat Windows 11, paket Office Home & Student 2021, tas jinjing, dan garansi resmi dua tahun dari Lenovo Indonesia.
(SLT)