Konten dari Pengguna

4 Mic Clip On Wireless Terbaik untuk Content Creator

16 April 2025 14:58 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
RODE Wireless GO II. Foto: RODE
zoom-in-whitePerbesar
RODE Wireless GO II. Foto: RODE
ADVERTISEMENT
Mic wireless clip on adalah solusi praktis bagi kreator yang rutin merekam suara, baik untuk keperluan membuat konten, wawancara, atau memproduksi video. Mikrofon ini dapat dijepit di pakaian dan bekerja secara nirkabel tanpa perlu kabel yang mengganggu.
ADVERTISEMENT
Pemasangannya bisa ke berbagai perangkat seperti HP hingga kamera profesional. Suara pun tetap terekam jelas dan konten bisa dinikmati dengan nyaman.
Di pasaran, tersedia berbagai merek dengan bujet dan fitur yang beragam. Untuk membantu memilih yang terbaik, simak rekomendasi mic clip on wireless terbaik dalam ulasan di bawah ini.

Mic Clip On Wireless Terbaik untuk Kreator Konten

RODE Wireless GO II. Foto: RODE
Beberapa merek unggulan seperti RODE, DJI, Boya, dan Saramonic hadir untuk menunjang kebutuhan rekaman profesional maupun kasual. Berikut ulasan mic clip on wireless terbaik 2025 yang sudah diseleksi berdasarkan fitur dan kualitas perekamannya:

1. RODE Wireless GO II

RODE Wireless GO II adalah salah satu mic clip on favorit para content creator. Produk ini memiliki keunggulan dibanding mic clip on lain karena kualitas suaranya tajam dan didorong teknologi omnidirectional. Rentang respons frekuensinya sendiri dari 50 hingga 20.000 Hz.
ADVERTISEMENT
Daya jangkau mic ini bisa mencapai 200 meter dengan koneksi WiFi 2.4GHz yang stabil. Selain itu, RODE Wireless GO II juga dilengkapi penyimpanan internal yang bisa merekam hingga 7 jam tanpa perangkat tambahan.
Harga: sekitar Rp2,6 juta

2. DJI Mic 2

DJI Mic 2 memiliki desain super ringan, yakni hanya sekitar 28 gram untuk tiap unit pemancar (TX) dan penerima (RX).
Kendati kecil, kualitas audionya berkualitas baik, karena dilengkapi fitur Intelligent Noise Cancelling yang bisa meredam suara bising di sekitar.
Menariknya lagi, mic ini memiliki fitur Internal Recording Float 32-bit yang berfungsi ganda sebagai transmiter dan perekam. Baterainya juga tahan lama karena bisa bertahan hingga 10 jam jika digunakan bersama charging case-nya.
ADVERTISEMENT
Harga: sekitar Rp3 juta

3. Boya BY-WM4 Pro K2

Boya BY-WM4 Pro K2. Foto: Boya
Bagi kreator konten yang cari mic wireless dengan harga terjangkau dan tetap fungsional, Boya BY-WM4 Pro K2 bisa menjadi pilihan.
Mic ini beroperasi di frekuensi 2.4GHz dan mendukung dua channel audio sehingga bisa digunakan untuk merekam dari dua sumber sekaligus ke perangkat seperti DSLR, camcorder, hingga smartphone.
Desainnya ringkas dan mudah dibawa ke mana-mana. Jangkauan sinyalnya hingga 60 meter, cukup mumpuni untuk keperluan dokumentasi atau liputan lapangan.
Harga: sekitar Rp1,6 juta
Saramonic Blink 500 B2 kompatibel dengan berbagai perangkat seperti smartphone, tablet, kamera, hingga camcorder. Jangkauan nirkabelnya mencapai 100 meter.
ADVERTISEMENT
Alat ini dilengkapi fitur mute, noise cancellation, serta output mono/stereo yang bisa disesuaikan.
Penggunaannya semakin fleksibel berkat daya tahan baterai tangguh yang bisa bertahan hingga 10 jam. Ada pula, dukungan jack headphone 3.5mm untuk memantau audio secara langsung.
Harga: sekitar Rp2 juta
(SLT)