4 Rekomendasi Laptop dengan Numeric Keypad

Konten dari Pengguna
17 Mei 2024 12:11 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi laptop dengan numeric keypad. Foto: Lenovo
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi laptop dengan numeric keypad. Foto: Lenovo
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Keyboard atau keypad adalah unit input terpenting dalam pemrosesan data komputer maupun laptop. Keyboard dapat memasukkan huruf, angka, dan karakter khusus, serta berfungsi sebagai media bagi pengguna untuk menjalankan perintah lain yang diperlukan, seperti menyimpan file dan membuka file.
ADVERTISEMENT
Salah satu jenis keyboard yang keberadaannya cukup penting di laptop adalah numeric keyboard. Simak artikel selengkapnya untuk mengetahui rekomendasi laptop dengan numeric keypad.

Rekomendasi Laptop dengan Numeric Keypad

HP Victus Gaming 15. Foto: HP
Saat ini keyboard komputer maupun laptop didesain dengan berbagai pilihan yang menyesuaikan kebutuhan penggunanya. Beberapa jenis keyboard di antaranya adalah keyboard Qwerty, Alphabetik, maupun Numerik.
Menurut penjelasan Qulsum (2021) dalam buku Perangkat Keras Komputer, numeric keypad merupakan keyboard yang digunakan untuk memasukkan angka. Keyboard ini sengaja dibuat untuk memasukkan angka besar dan ditempatkan berdekatan agar mudah dijangkau. Numeric keypad biasanya terletak di sebelah kanan pada keyboard.
Tidak semua laptop punya numeric keypad, tujuannya adalah agar laptop tetap compact dan minimalis. Untuk kamu yang menginginkan laptop dengan numeric keypad, simak daftar rekomendasi berikut:
ADVERTISEMENT

1. HP Victus Gaming 15

Kebanyakan laptop gaming dilengkapi dengan numeric keypad, termasuk laptop HP Victus Gaming 15. Laptop ini menyatukan performa gaming dan produktivitas untuk mahasiswa yang dinamis.
Ditenagai prosesor kuat dan grafis canggih, HP Victus Gaming 15 mampu jalankan game dan tugas akademis dengan lancar. Keberadaan keyboard yang ergonomis tersebut akan memudahkan kamu dalam mengolah data maupun membuat dokumen lain.

2. Acer Nitro 5 AN515-57-70NV

Laptop canggih dengan tampilan stylish ini bisa kamu gunakan untuk bekerja maupun untuk hiburan. Tidak cuma diperuntukkan bagi para gamer, laptop Acer Nitro 5 AN515-57-70NV juga bisa diandalkan sebagai perangkat laptop mumpuni bagi mahasiswa maupun pekerja.
Acer Nitro 5 AN515-57-70NV memiliki air flow yang baik berkat fitur Acer CoolBoost yang diinput di dalamnya sehingga kamu tidak perlu khawatir laptop mengalami overheating. Dengan keberadaan numeric keypad yang lengkap, kamu bisa memasukkan angka dengan lebih efisien.
ADVERTISEMENT

3. Lenovo IdeaPad Pro 5 (16", Gen 8)

Lenovo IdeaPad Pro 5 tidak hanya mengusung desain yang elegan dan ramping, tetapi juga memperhatikan kelengkapan fitur juga untuk penggunanya. Lenovo IdeaPad Pro 5 sudah dilengkapi keyboard numerik yang cukup lengkap sehingga cocok untuk kamu yang sering berhadapan dengan data statistik.
Laptop Lenovo IdeaPad Pro 5 dipersenjatai prosesor AMD Ryzen™ 7 dan sudah mendukung visual 2.5K display yang tajam. Tidak cuma apik dari segi fitur pelengkap, laptop ini juga unggul dari sisi speknya.

4. Lenovo Legion Slim 5i (16", Gen 8)

Kebanyakan seri laptop Lenovo gaming sudah dilengkapi dengan numeric keyboard. Salah satunya dari seri Legion, Lenovo Legion Slim 5i. Lenovo Legion Slim 5i memiliki prosesor Intel gen 13 dan sudah dilengkapi Windows 11 Pro sebagai sistem operasinya sehingga terjamin gahar.
ADVERTISEMENT
Laptop ini bisa dipakai untuk berbagai macam kegiatan yang membutuhkan kinerja berat, mulai dari kerja bisnis, kuliah, gaming, hingga editing. Visualnya sudah mumpuni karena grafis dari NVIDIA GeForce RTX 40.
(SLT)