5 Cara Mengatasi HP White Screen dengan Mudah

Konten dari Pengguna
17 Mei 2024 15:42 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
White screen adalah masalah yang muncul ketika HP sedang eror atau hang. Foto: Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
White screen adalah masalah yang muncul ketika HP sedang eror atau hang. Foto: Pexels.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
HP yang sedang eror atau hang biasanya akan menyebabkan warna layar menjadi warna putih. Masalah ini dikenal sebagai "white screen of death".
ADVERTISEMENT
Masalah white screen pada HP bisa disebabkan oleh masalah pada sistem, software, hingga hardware. Masalah ini membuat pengguna untuk sulit mengoperasikan HP mereka sebagaimana biasanya.
Sebelum membawa HP ke layanan perbaikan HP profesional, tidak ada salahnya untuk mencoba cara mengatasi HP white screen. Simak tips mudahnya di bawah ini!

Cara Mengatasi HP White Screen

Ada beberapa cara mengatasi HP white screen yang mudah dan gampang untuk dicoba di rumah. Foto: Pexels.com
Berikut beberapa solusi yang bisa dicoba untuk mengatasi masalah ini yang dirangkum dari iMobie:

1. Hapus Cache dan Data Aplikasi yang Bermasalah

Jika mengetahui aplikasi yang menyebabkan masalah, cobalah menghapus cache dan data aplikasi tersebut. Ini tidak akan menghapus aplikasi, tetapi akan menghapus data pengguna dalam aplikasi tersebut.
ADVERTISEMENT

2. Perbaiki Sistem Android de ngan Layanan Profesional

Jika menghapus cache dan data tidak berhasil, kemungkinan besar masalah ada pada sistem Android itu sendiri. Gunakan alat perbaikan sistem profesional seperti DroidKit untuk memperbaiki masalah ini.

3. Hapus Aplikasi yang Bermasalah

Ilustrasi cara mengatasi HP white screen. Foto: Pexels.com
Jika menghapus cache dan data tidak cukup, coba hapus aplikasi tersebut sepenuhnya dari perangkat.

4. Pindahkan Aplikasi ke Penyimpanan Internal

Menjalankan aplikasi dari kartu SD bisa menyebabkan masalah layar putih. Cobalah memindahkan aplikasi kembali ke penyimpanan internal.
ADVERTISEMENT

5. Reset Pabrik

Jika masalah layar putih masih berlanjut, coba lakukan reset pabrik. Ini akan menghapus semua data di perangkat, jadi pastikan untuk membuat cadangan data penting terlebih dahulu.
a. Melalui Pengaturan:
b. Melalui Mode Recovery:
Jika semua langkah di atas gagal, mungkin saatnya membawa perangkat ke tempat service perbaikan HP. Teknisi profesional dapat membantu mengatasi masalah perangkat, baik itu masalah perangkat lunak atau kerusakan fisik.
ADVERTISEMENT
Dengan mencoba langkah-langkah di atas, masalah layar putih pada HP Android memiliki peluang besar untuk teratasi. Pastikan selalu membuat cadangan data penting sebelum melakukan tindakan yang dapat menghapus data pada perangkat.
(SAI)