Konten dari Pengguna

5 Game Horor yang Bisa Mabar Online untuk Android

26 Juli 2022 17:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi game horor yang bisa mabar online. Foto: Shutterstock.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi game horor yang bisa mabar online. Foto: Shutterstock.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sedang mencari game horor yang bisa mabar online? Gim horor multiplayer memang menjadi salah satu genre yang banyak diminati kalangan gamer.
ADVERTISEMENT
Gim horor bisa menjadi salah satu alternatif untuk menghabiskan waktu luang bersama teman. Ada banyak permainan horor daring yang bisa diunduh secara gratis pada layanan Google Playstore.
Beberapa gim tersebut memiliki tampilan grafis yang memukau, sehingga membuat para pemain betah untuk memainkannya. Bahkan jalan cerita pada permainannya terkadang mampu membuat bulu kuduk berdiri secara tiba-tiba.
Melalui artikel berikut, How To Tekno akan berbagi rekomendasi game horor yang bisa mabar online di HP Android. Oleh karena itu, simak artikel ini sampai habis, ya!

Game Horor yang Bisa Mabar Online

Ilustrasi game horor yang bisa mabar online. Foto: Google Playstore.
Jika kamu mencari permainan horor daring yang bisa dimainkan bersama berikut rekomendasi game horor yang bisa mabar online untuk HP Android dirangkum dari laman GameRant:
ADVERTISEMENT

1. Dead by Daylight Mobile

Dead by Daylight Mobile adalah salah satu aplikasi permainan horor online yang bisa dimainkan bersama alias mabar. Pada permainan ini, para pemain bisa mengambil peran menjadi hantu atau penyintas (survivor).
Setiap pemeran pada permainan ini akan memiliki tugas masing-masing. Pemain yang menjadi hantu harus mencari para survivor dan membunuh mereka. Sedangkan, para penyintas akan mendapatkan misi untuk menyelesaikan lima buah generator agar selamat dari kejaran para hantu.

2. Phasmophobia

Phasmophobia merupakan gim horor online yang diproduksi oleh Kinetic Games. Gim ini bisa dimainkan bersama tiga teman.
Nantinya, setiap pemain bertugas untuk menebak jenis hantu yang bergentayangan di rumah klien. Selain itu, pemain juga mendapatkan misi yang seru seperti menyaksikan aktivitas hantu, membuat hantu meniup lilin, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT

3. The Forest-Escape Adventure

The Forest adalah salah satu game horor online yang bisa dimainkan bersama teman. Permainan ini merupakan jenis gim bertahan hidup dengan konsep open world. Para pemainnya berperan sebagai orang yang selamat dari sebuah kecelakaan pesawat dan harus bertahan hidup di tengah hutan.
Hutan tersebut adalah hutan yang ditinggali oleh makhluk kanibal. Selain bersembunyi, para pemain harus mengumpulkan makanan, menjaga suhu tubuh agar tetap hangat, dan membangun gubuk untuk berlindung.
Ilustrasi game horor yang bisa mabar online. Foto: Google Playstore.

4. Back 4 Blood

Back 4 Blood adalah gim horor online yang bisa dimainkan bersama-sama. Permainan ini menceritakan kejadian setelah wabah bencana yang mengakibatkan sebagian besar manusia terbunuh dan terinfeksi.
Permainan ini menawarkan dua mode permaian, yaitu kampanye kooperatif dengan empat pemain dan PVP 4 manusia melawan 4 zombie. Setidaknya ada delapan karakter yang bisa dipilih dengan kemampuan berbeda-beda.
ADVERTISEMENT

5. Mimicry: Online

Gim horror Mimicry: Online adalah permainan game online mirip Among Us tapi versi horor. Permainan ini bisa dimainkan sampai 9 orang pemain.
Peraturan gim tersebut, yaitu satu orang akan terinfeksi oleh alien dan pemain lainnya harus mencari serta membunuhnya sebelum dibunuh oleh pemain tersebut.
Artinya, kamu harus mencurigai semua orang termasuk teman satu tim. Permainan ini dilengkapi dengan fitur voice chat yang bisa digunakan untuk berkoordinasi satu sama lain untuk mencari senjata dalam misi membunuh alien.
Itulah lima rekomendasi game horor yang bisa mabar online bersama teman-teman. Permainan di atas akan sangat menyenangkan ketika dimainkan bersama teman-teman untuk mengisi waktu luang.
(IPT)