Konten dari Pengguna

5 Hero Counter Joy dan Item Build yang bisa Dipakai

1 Agustus 2023 17:20 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ilustrasi hero counter Joy. Foto: mobilelegends.com
zoom-in-whitePerbesar
ilustrasi hero counter Joy. Foto: mobilelegends.com
ADVERTISEMENT
Hero counter Joy yang tepat perlu dipahami pemain Mobile Legends. Joy merupakan hero yang sangat mengandalkan kekuatan skill Dash untuk melawan musuh.
ADVERTISEMENT
Joy dikenal sebagai karakter Mobile Legends yang memiliki mobilitas baik. Oleh karena itu, pemain harus bisa menemukan hero counter Joy yang tepat untuk menghentikan pergerakan karakter ini saat melakukan Combo.
Di artikel ini, How To Tekno sudah merangkum rekomendasi hero counter Joy. Dengan begitu pemain dapat mengalahkan Joy dengan mudah khususnya pada tier yang tinggi. Sebelum itu, kenali dulu skill yang dimiliki Joy di bawah ini untuk membuat strategi yang tepat.

Sekilas tentang Joy

Joy Mobile Legends. Foto: Twitter/MobileLegendsOL.
Joy merupakan karakter baru dalam gim Mobile Legends. Hadirnya Joy menambah mekanisme permainan. Menurut Mobile Legends Fandom, Joy tergolong sebagai hero Assassin yang memberikan damage sakit terhadap lawan.
Berdasarkan visualnya, Joy memiliki tampilan yang menggemaskan dengan telinga seperti kucing. Meski begitu, karakter ini tak bisa dipandang remeh karena memiliki skill yang membuat lawan kesulitan untuk mengalahkannya.
ADVERTISEMENT
Joy memiliki skill pasif bernama Hump. Skill ini membuat dirinya menjadi hero yang lincah dengan perlindungan lebih tinggi. Selain skill pasif, skill aktif Joy dapat memberi Magic Damage ke lawan di sekitar area tersebut.
Skill lainnya, Joy dapat menghapus keseluruhan Debuff dan menjadi kebal terhadap efek lambat dan memperoleh movement speed. Lebih lanjut, saat mengaktifkan skill ultimate, Joy memberi damage ke lawan sebanyak 8 kali selama durasi skill berlangsung.
Untuk mengalahkan Joy dalam Land of Dawn, pemain perlu menggunakan hero yang dapat mengubah dash sebagai senjata. Berikut ini rekomendasi hero counter Joy yang bisa dicoba untuk menyerang karakter tersebut.
ADVERTISEMENT

Rekomendasi Hero Counter Joy

Ilustrasi daftar counter hero Joy. Foto: Mobile Legends
Dihimpun dari laman zhatong.com, berikut daftar hero counter Joy yang bisa dicoba untuk mengalahkannya pada permainan Mobile Legends di berbagai tier.

1. Minsitthar

Minsitthar merupakan hero dengan crowd control yang baik. Dengan kemampuan yang dimiliki, karakter ini mampu mengunci pergerakan Joy yang sangat lincah. Ultimate Minsitthar dapat membuat combo Joy mati hingga dirinya membutuhkan waktu yang lama untuk pulih.
Pemain dapat memaksimalkan skill Minsitthar dengan berbagai item build seperti Tough Boots, Corrosion Scythe, Demon Hunter Sword, dan Golden Staff.

2. Kaja

Kaja merupakan karakter dengan peran Fighter dan Support. Hero ini dapat menjadi counter Joy karena memiliki damage sakit dan mampu mengunci mobilitas Joy yang cepat.
Skill ultimate dari Kaja mampu menahan serangan dari Joy. Pemain dapat menggunakan item build seperti Calamity Reaper, Holy Crystal, Feather of Heaven, Genius Wand, Divine Glaive,
ADVERTISEMENT

3. Fredrin

Fredrin memiliki skill ultimate yang membuat lawannya menjadi beku sehingga menggagalkan combo dari Joy yang membutuhkan waktu lama.
Sebelum menggunakan hero ini, pastikan build Fredrin sudah siap. Beberapa item build yang bisa dipakai di antaranya Cursed Helemet, Thunder Belt, Brute Force Breastplate, dan Immortality.

4. Esmeralda

Esmeralda bisa menjadi lawan yang mengerikan untuk Joy. Ia merupakan hero Mage Tank yang memiliki mobilitas dan defense tinggi. Hero ini juga memiliki banyak skill yang bisa memberikan serangan kuat seperti Physcial dan Magic Damage.
Pemain dapat menggunakan beberapa item build seperti Warrior Boots, Enchanted Tasliman, Dominance Ice, Oracle, Brute Force Breastplate, dan lain-lain untuk mendukung skill yang dimilikinya.

5. Silvanna

Silvanna juga patut dicoba untuk mengalahkan Joy dalam permainan. Skill Ultimate hero ini dapat mengurung musuh tanpa memandang skill.
ADVERTISEMENT
Efek Skill 2 Silvanna dapat mengganggu combo dari Joy sehingga gagal memberikan damage pada musuh. Adapun item build yang dapat dipakai di antaranya Genius Wand, Glowing Wand, Immortality, hingga Dominance Ice.
(IPT)