Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
5 HP Realme 2 Jutaan Terbaik di Tahun 2024
27 Maret 2024 15:20 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Salah satu merek smartphone yang memiliki kualitas dan fitur yang baik adalah Realme. Realme menawarkan berbagai tipe ponsel dengan beragam spesifikasi dan harga yang bervariasi.
ADVERTISEMENT
HP Realme entry level dapat ditemukan dengan harga mulai dari 1 juta hingga 2 jutaan. Dengan budget sekitar 2 jutaan, pengguna biasanya dapat memperoleh ponsel yang memadai untuk kebutuhan sehari-hari, seperti mengakses media sosial, streaming, dan bahkan bermain game.
Jika tertarik untuk membeli HP Realme dengan budget yang terbatas, simak rekomendasi HP Realme 2 jutaan terbaik di tahun ini.
HP Realme 2 Jutaan Terbaik
Dihimpun dari laman resmi Realme, berikut beberapa pilihan HP Realme yang dikemas dengan spesifikasi unggulan dan harga yang terjangkau:
1. Realme C53
Realme C53 menawarkan kombinasi yang menarik antara performa andal dan harga yang terjangkau. Ditenagai oleh chipset UNISOC Tiger T612, tersedia dalam varian RAM 6 GB/8 GB dan memori internal 128 GB/256 GB.
ADVERTISEMENT
Kamera utama 50 MP dan depth sensor menghasilkan foto berkualitas. Layar LCD 6,74 inci dengan refresh rate 90 Hz memberikan pengalaman visual yang lancar. Baterai 5000 mAh dengan pengisian cepat 33W memastikan daya tahan yang lama.
Desainnya yang menyerupai iPhone 14 Pro dengan modul kamera berbentuk persegi dan layar LCD 6,74 inci dengan refresh rate hingga 90 Hz menambah nilai estetik dan pengalaman visual pengguna. HP ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur pendukung, seperti itur NFC, sensor sidik jari samping, dan slot microSD hingga 2 TB.
Harga: Rp2.099.000.
2. Realme C33
Realme C33 adalah pilihan terbaik bagi pengguna yang mencari performa andal dengan harga terjangkau. Chipset Unisoc Tiger T612 yang dipadukan dengan RAM 3 GB atau 4 GB menawarkan performa yang cukup untuk menjalankan aplikasi sehari-hari tanpa lag.
ADVERTISEMENT
Dengan memori internal 32 GB atau 64 GB yang dapat diperluas hingga 1 TB melalui slot microSD, pengguna memiliki ruang penyimpanan yang cukup untuk menyimpan berbagai file dan aplikasi.
Layar 6,5 inci dengan tingkat kecerahan 400 nits dan touch sampling rate 120 Hz memberikan pengalaman visual yang memuaskan bagi pengguna. Ditambah dengan kamera utama 50 MP dan depth sensor, Realme C33 mampu menghasilkan foto yang cukup baik untuk kebutuhan sehari-hari.
Harga: Rp2.099.000
3. Realme C55
ADVERTISEMENT
Dibekali oleh chipset Helio G88 dan tersedia dalam varian RAM 6 GB/8 GB, Realme C55 mampu mendukung untuk multitasking tanpa hambatan. Kamera utama 64 MP dan kamera selfie 8 MP menghasilkan foto yang jernih dan tajam, baik untuk kebutuhan sehari-hari maupun fotografi.
Fitur Mini Capsule yang seperti Dynamic Island pada ponsel iPhone memberikan notifikasi yang informatif secara visua serta meningkatkan pengalaman pengguna secara keseluruhan.
Harga: Rp2.299.000.
4. Realme C67
Realme C67 hadir sebagai perangkat mid-range yang menawarkan spesifikasi unggulan dengan harga yang terjangkau. Smartphone ini dilengkapi dengan chipset Snapdragon 685 dan layar 6,72 inci Full HD Plus yang memberikan tampilan visual yang jernih dan detail.
Kamera utama 108 MP menawarkan kemampuan pengambilan gambar yang sangat baik, sementara baterai 5000 mAh dengan fast charging SuperVOOC 33 Watt memastikan daya tahan baterai yang lama dan pengisian yang cepat.
ADVERTISEMENT
Harga: Rp2.399.000.
5. Realme 10
Realme 10 menawarkan pengalaman pengguna yang menarik dengan kombinasi antara performa tinggi dan desain yang stylish. Ponsel ini cocok bagi pengguna yang menginginkan HP dengan desain yang modern serta spesifikasi unggul.
Smartphone ini ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G99 dan tersedia dalam varian RAM hingga 8GB, memberikan kinerja yang responsif dan lancar untuk berbagai kebutuhan pengguna.
Layar Super AMOLED 6,4 inci dengan refresh rate 90 Hz menghasilkan tampilan visual yang imersif dan tajam. Kamera utama 50 MP memungkinkan pengambilan gambar dengan kualitas yang tinggi dan detail yang jernih.
Harga: Rp2.799.000
Inilah daftar rekomendasi HP Realme 2 jutaan terbaik yang menawarkan kombinasi unggul antara performa, fitur, dan desain yang modern.
ADVERTISEMENT
(SAI)