Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
5 Rekomendasi Laptop Gaming RTX 4060, Ini Daftarnya
24 Mei 2024 13:45 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Unit pemrosesan grafis (GPU) merupakan komponen prosesor laptop yang yang tersusun dari banyak core yang berukuran kecil. Mikroprosesor khusus ini dirancang untuk mempercepat proses rendering grafik dan juga aplikasi gaming dengan grafis tinggi. Salah satu GPU handal yang tersemat di mayoritas laptop flagship gaming adalah GPU GeForce RTX 4060.
ADVERTISEMENT
GPU GeForce RTX 4060 ini memiliki kualitas yang tergolong andal untuk memainkan game-game, termasuk game AAA. Performanya juga lebih unggul dibandingkan dengan GPU entry level dari Nvidia seperti RTX 4050, RTX 3050, dan RTX 3060. Simak artikel selengkapnya untuk mengetahui rekomendasi laptop gaming RTX 4060.
Rekomendasi Laptop Gaming RTX 4060
Berikut adalah rekomendasi laptop gaming dengan GPU RTX 4060:
1. Axioo Pongo 760
Axioo Pongo 760 merupakan laptop gaming yang dibekali prosesor Intel Core i7-12650H dengan diskrit GPU NVIDIA GeForce RTX 4060. Laptop ini dikonfigurasikan dengan RAM 16GB Dual Channel. Spek tersebut membuat laptop ini cocok digunakan untuk berbagai kegiatan yang butuh performa tinggi, baik itu gaming maupun untuk keperluan edit content creator.
ADVERTISEMENT
2. Lenovo Yoga Pro 9i
Lenovo Yoga Pro 9i merupakan laptop EVO mumpuni yang menggunakan GPU RTX 4060. Untuk performanya sendiri, laptop gaming ini bisa bekerja dengan gesit karena sudah juga dilengkapi prosesor Intel Core Generasi ke 13, RAM 32GB LPDDR5X 6400 MHz, dan SSD 1 TB PCIe Gen 4.
Layar laptop gaming ini pun cukup istimewa karena menggunakan panel Mini-LED 3K 165Hz. Meski punya performa optimal, laptop EVO ini tetap didesain tipis dan punya bobot yang ringan.
Harga: Rp33.999.000.
3. ROG Zephyrus GA403UV-R946OL6G-O
ASUS ROG Zephyrus GA403UV-R946OL6G-O merupakan salah satu seri laptop ROS ROG Zephyrus terbaru yang mengusung keselarasan antara kinerja dengan desain.
Laptop ini memiliki body-model yang canggih dan bermaterial premium. Di samping kecepatannya, seri laptop ini juga memiliki ukuran yang cukup slim dan ringan. Kualitas grafis ROG Zephyrus G14 tidak perlu diragukan, karena sudah diproses dengan GPU NVIDIA GeForce RTX 40 Series, yaitu NVIDIA GeForce RTX 4060.
ADVERTISEMENT
Harga: Rp 33.999.000.
4. Acer Nitro 17
Laptop gaming terkemuka Acer Nitro sudah menggunakan GPU Nvidia GeForce RTX 4060. GPU ini sudah mengusung teknologi Deep Learning Super Sampling (DLSS) 3.5 dengan Ray Tracing Reconstruction untuk menghasilkan efek pencahayaan ray tracing yang lebih realistis. Bahkan laptop ini mengandalkan Tensor Cores untuk mendukung berbagai pekerjaan kreatif berbasis AI.
Acer Nitro 17 dirilis pada akhir Desember 2023 lalu dengan sejumlah spek tinggi, mulai dari prosesor Intel Core generasi ke-14 i7 14700HX hingga storage luas. Acer Nitro 17 dilengkapi RAM DDR5 5600 hingga 32GB dan media penyimpanan SSD PCIe NVMe hingga 2TB. Dengan spesifikasi yang sudah disebutkan, laptop ini tidak hanya mampu menjalankan game grafis tinggi, tetapi juga bisa mendukung kegiatan rendering maupun editing dengan cepat.
ADVERTISEMENT
Harga: Rp30.300.000.
Baca juga: 5 Rekomendasi Laptop Gaming di Bawah 10 Juta
5. HP Victus 16 16-r1005TX
HP Victus 16 16-r1005TX ditenagai oleh prosesor Intel Core i5-14500HX yang gesit. Untuk penyimpanannya, laptop gaming ini dibekali 16GB DDR5 RAM dan juga 512GB SSD Hard drive.
Sementara itu, dari segi grafis, laptop HP Victus 16 inch Gaming Laptop 16-r1005TX menyematkan kartu gragis NVIDIA GeForce RTX 4060 Graphics yang menjamin ketajaman dan kelancaran visualnya.
Harga: Rp20.099.000.
(SLT)