Konten dari Pengguna

6 Aplikasi Live Streaming Populer

24 Maret 2022 16:49 WIB
·
waktu baca 3 menit
clock
Diperbarui 30 November 2022 21:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi menonton live streaming. Foto: Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi menonton live streaming. Foto: Pexels.com
ADVERTISEMENT
Menonton tayangan seacara live streaming kini menjadi tren populer di kalangan masyarakat. Tak heran jika banyak muncul aplikasi live streaming yang bisa diakses secara mudah dan gratis melalui berbagai perangkat elektronik.
ADVERTISEMENT
Live streaming sendiri merupakan cara untuk menikmati sebuah siaran langsung melalui situs dan aplikasi. Hingga saat ini sudah banyak acara yang disiarkan melalui live streaming, seperti, game online, pertandingan sepak bola, program televisi (TV), dan sebagainya.
Lantas, apa saja aplikasi live streaming populer yang bisa kamu akses secara gratis? Simak penjabaran selengkapnya di bawah ini.

Aplikasi Live Streaming

Berikut ini tujuh aplikasi live streaming populer yang bisa menjadi alternatif untuk kamu unduh secara gratis:
1. Nimo TV
Nimo TV menjadi salah satu layanan streaming yang populer di kalangan masyarakat Indonesia. Terutama bagi kamu yang senang menyaksikan permainan Mobile Legend.
Aplikasi ini memiliki misi untuk memudahkan para gamer menunjukkan keahlian dan bakatnya saat bermain game. Menariknya, para streamer di Nimo TV juga menampilkan banyak pemain gim profesional yang terkenal di Indonesia.
ADVERTISEMENT
2. YouTube
Selain Nimo TV, platform YouTube juga sangat populer. YouTube merupakan salah satu aplikasi yang menyajikan berbagai jenis video dan dapat ditonton secara gratis. Contohnya, video gim, acara memasak, pertandingan bola, dan sebagainya.
Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan uang dari live streaming yang dilakukan melalui YouTube. Kamu hanya perlu menambahkan iklan (AdSense) pada video live streaming yang ditampilkan.
3. Twitch
Para streamer tentunya sudah tidak asing lagi dengan aplikasi Twitch. Aplikasi tersebut memang terkenal sebagai platform live streaming berbagai gim yang sedang populer. Misalnya Grand Theft Auto V (GTA V), Minecraft, Roblox, League of Legends (LOL), dan sebagainya.
Selain itu, kamu juga bisa melakukan live streaming di aplikasi Twitch dengan mudah. Kamu hanya perlu membuat akun dan mengikuti beberapa tahapan yang tersedia di aplikasi Twitch.
ADVERTISEMENT
4. Omlet Arcade
Ilustrasi mennonton live streaming. Foto: Pexels.com
Aplikasi live streaming selanjutnya adalah Omlet Arcade yang memiliki berbagai konten gim populer, seperti PUBG, Minecraft, dan lain sebagainya.
Bagi yang ingin menjadi streamer, Omlet Arcade menghadirkan platform multi-stream yang memungkinkan kamu untuk melakukan streaming di berbagai platform lainnya secara sekaligus.
5. Vidio TV
Vidio TV juga menjadi salah satu aplikasi live streaming yang populer di kalangan masyarakat Indonesia. Aplikasi ini dilengkapi dengan fitur channel TV Premium untuk mengakses konten live streaming olahraga lainnya.
6. Facebook gaming
Salah satu aplikasi media sosial terbesar di dunia ini juga bisa kamu gunakan untuk live streaming karena dapat diakses melalui platform Facebook Gaming. Menariknya, kamu juga bisa langsung terhubung dengan teman-teman yang ada di Facebook saat melakukan live streaming.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya itu, kamu juga bisa menonton live streaming teman dan streamer lainnya dengan mudah serta gratis. Selain itu, kamu juga bisa memilih tayangan yang diinginkaan melalui konten yang tersedia di Facebook Gaming.
(FNS)