Konten dari Pengguna

6 Aplikasi Stem Gitar Gratis untuk Pemula dan Profesional

12 September 2024 11:49 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Aplikasi stem gitar gratis bisa menjadi sollusi untuk membantu penyeteman gitar. Foto: Unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Aplikasi stem gitar gratis bisa menjadi sollusi untuk membantu penyeteman gitar. Foto: Unsplash.com
ADVERTISEMENT
Bagi para pemain gitar, memastikan instrumen selalu dalam nada yang tepat adalah hal penting. Pemain gitar dapat mencoba untuk menggunakan aplikasi stem gitar.
ADVERTISEMENT
Dengan menggunakan aplikasi stem gitar, pengguna bisa mengatur nada tiap senar gitar secara akurat. Saat ini banyak aplikasi stem gitar yang menawarkan berbagai fitur menarik dan mudah digunakan.
Ada berbagai aplikasi stem gitar sendiri yang gratis dan mudah didapatkan di toko aplikasi. Berikut rekomendasi aplikasi stem gitar gratis yang layak untuk dicoba.

Daftar Aplikasi Stem Gitar Gratis

Ilustrasi seseorang menggunakan aplikasi stem gitar gratis. Foto: Unsplash.com
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut rekomendasi aplikasi stem gitar terbaik yang bisa diperoleh secara gratis.

1. GuitarTuna

GuitarTuna. Foto: Google Play Store
GuitarTuna adalah salah satu aplikasi tuner gitar paling populer di kalangan pemain gitar, baik pemula maupun profesional. Aplikasi ini dikenal karena kemudahan penggunaannya dan keakuratan dalam menyetel gitar.
Selain fitur utama untuk menyetem gitar, GuitarTuna juga menyediakan chord gitar, metronom, dan mini game untuk melatih kemampuan bermain. Pengguna bisa mengunduhnya secara gratis di Google Play Store dan App Store.
ADVERTISEMENT

2. Pro Guitar Tuner

Pro Guitar Tuner. Foto: Google Play Store
Pro Guitar Tuner menawarkan interface yang sederhana sehingga pengguna dapat menyetel gitar dengan lebih mudah. Aplikasi ini menggunakan mikrofon perangkat untuk mendeteksi nada, sehingga hasil penyeteman lebih akurat.
Selain gitar, Pro Guitar Tuner juga bisa digunakan untuk instrumen lain seperti ukulele dan biola. Aplikasi ini cocok bagi pengguna yang menginginkan tuning yang sederhana tetapi efektif.

3. Ultimate Guitar Tuner

Ultimate Guitar Tuner. Foto: Google Play Store
Ultimate Guitar Tuner merupakan aplikasi yang menawarkan fitur lengkap untuk menyetel gitar. Selain untuk gitar, aplikasi ini juga mendukung instrumen lain seperti bass dan ukulele.
Fitur tuning otomatis dan manualnya memudahkan pengguna untuk menyesuaikan nada sesuai kebutuhan. Dengan interface yang user-friendly, aplikasi ini cocok untuk pengguna yang ingin menyetel alat musik dengan mudah.
ADVERTISEMENT

4. Fender Guitar Tuner

Fender Guitar Tuner. Foto: Google Play Store
Fender Guitar Tuner adalah aplikasi resmi dari Fender, merek gitar legendaris yang sudah dikenal luas di dunia musik. Aplikasi ini menyediakan berbagai mode penyeteman, baik untuk gitar elektrik, bass, maupun gitar akustik.
Selain itu, ada juga panduan langkah demi langkah yang membantu pemula dalam menyetel gitar. Keakuratan dan pengalaman dari Fender menjadi nilai lebih dari aplikasi ini.

5. DaTuner

DaTuner. Foto: Google Play Store
DaTuner adalah aplikasi tuner kromatik yang terkenal akan keakuratannya. Aplikasi ini tidak hanya terbatas untuk gitar, tetapi juga dapat menyetel berbagai alat musik lainnya seperti biola, cello, mandolin, dan piano.
DaTuner hadir dalam versi gratis dan berbayar. Versi berlangganan tersebut menawarkan fitur tambahan yang lebih canggih dan layak untuk dicoba.
ADVERTISEMENT

6. Cifra Club Tuner

Cifra Club Tuner. Foto: Google Play Store
Cifra Club Tuner adalah aplikasi yang ringan dan cocok untuk berbagai perangkat, bahkan yang memiliki kapasitas memori rendah. Aplikasi ini dapat digunakan untuk menyetel gitar, bass, banjo, dan ukulele. Selain ukurannya yang kecil, fitur tuning yang mudah dan akurat membuat aplikasi ini efisien untuk digunakan.
Dengan menggunakan salah satu dari aplikasi di atas, pemain gitar dapat menjaga pengaturan nadanya. Pilihlah aplikasi yang paling sesuai dengan kebutuhan dan preferensi.
(SAI)