Konten dari Pengguna

6 Aplikasi Stok Gudang, Cek Rekomendasinya di Sini

3 Oktober 2023 15:25 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pengguna aplikasi stok gudang. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pengguna aplikasi stok gudang. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
Aplikasi stok gudang bisa membantu melacak inventaris gudang. Aplikasi ini dirancang untuk mempercepat pekerjaan yang berkaitan dengan stok gudang, sehingga pengguna tak perlu menghitung inventaris secara manual.
ADVERTISEMENT
Ada berbagai aplikasi stok gudang yang tersedia. Artikel ini akan membagikan daftar aplikasi stok gudang yang bisa diinstal untuk membantu pekerjaan dalam melacak inventaris gudang.

Rekomendasi Aplikasi Stok Gudang

Ilustrasi pengguna aplikasi stok gudang. Foto: Pexels
Berikut rekomendasi aplikasi stok gudang yang bisa dimanfaatkan dalam mengelola barang perusahaan:

1. Oracle NetSuite

Oracle NetSuite. Foto: Twitter @NetSuite
Aplikasi pertama adalah Oracle NetSuite yang bisa membantu mengelola sistem manajemen gudang. Aplikasi ini berbasis awan dengan sejumlah fitur yang bisa dipakai untuk mempermudah pekerjaan pengguna.
Di dalam aplikasi ini, pengguna bisa mengelola arus kas, keuangan, inventaris, penggajian, dan lainnya.

2. Mobe3 WWS

Mobe3 WWS. Foto: evssw.com
Aplikasi selanjutnya adalah Mobe3 WWS yang hadir dengan fitur pemindaian SmartBarcode. Aplikasi ini meningkatkan efisiensi dan produktivitas pengguna sebagai pekerja gudang.
ADVERTISEMENT
Mobe3 WWS bisa dikonfigurasi dengan ERP dan sistem lain, seperti timbangan berat badan, MES, dan TMS. Dengan Mobe3 WWS, pekerja gudang dapat melacak inventaris lebih akurat.

3. Sphere WMS

Sphere WMS. Foto: Twitter @SphereWMS
Sphere WMS dipakai pekerja gudang yang membutuhkan aplikasi untuk mendapatkan visibilitas serta efisiensi saat mengontrol gudang. Aplikasi ini menawarkan fitur yang dibutuhkan dalam pekerjaan gudang serta tersedia laproan waktu nyata, pemindaian kode batang, dan lainnya.
Ada berbagai opsi kontektor dengan aplikasi pihak ketiga serta beberapa situs pasar niaga elektronik, seperti Amazon dan lainnya.

4. Infoplus

Infoplus. Foto: Twitter @infopluscommerc
Rekomendasi aplikasi stok gudang selanjutnya adalah Infoplus yang hadir dengan berbagai fitur dan bisa diintegrasikan dengan lebih dari 120 operator. Aplikasi ini bisa dihubungkan ke berbagai situs pasar niaga elektronik, seperti Walmart, Amazon, dan lainnya.
ADVERTISEMENT
Pengguna bisa memilih paket pembelian aplikasi Infoplus sesuai kebutuhan masing-masing, sehingga cocok untuk pebisnis yang baru memulai usaha.

5. Odoo

Odoo. Foto: Twitter @Odoo
Pebisnis pemula dengan anggaran terbatas dan kesulitan mengelola manajemen inventaris gudang bisa menggunakan Odoo karena aplikasi ini diklaim menghadirkan biaya rendah.
Aplikasi ini bisa dipakai secara gratis, tetapi bagi yang ingin menambah fitur harus membeli terlebih dahulu. Odoo menggunakan RFQ otomatis untuk mengatur perancangan stok gudang.

6. SkuVault

SkuVault. Foto: Facebook SkuVault
Rekomendasi terakhir adalah SkuVault yang bisa digunakan untuk memanajemen inventaris gudang. Aplikasi SkuVault berbasis awan dan dirancang untuk pebisnis yang juga menjual produknya di pasar niaga elektronik, seperti eBay, Amazon, Shopify, dan lainnya.
Aplikasi bisa membantu pengguna untuk mencegah masalah kehabisan stok dan mengurangi risiko kesalahan pengiriman, pengambilan, dan pengepakan.
ADVERTISEMENT
(NSF)