Konten dari Pengguna

6 Cara Mengatasi iPhone is Findable Charging dan Tak Bisa Menyala

26 Juli 2024 11:43 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Findable while charging adalah fitur yang memungkinkan iPhone tetap dapat ditemukan melalui aplikasi Find My meskipun perangkat dalam keadaan mati. Foto: Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Findable while charging adalah fitur yang memungkinkan iPhone tetap dapat ditemukan melalui aplikasi Find My meskipun perangkat dalam keadaan mati. Foto: Pexels.com
ADVERTISEMENT
Cara mengatasi "iPhone is Findable Charging" dan tak bisa menyala perlu dipahami karena masalah ini bisa dialami oleh siapa saja. "iPhone Is Findable Charging" adalah pesan pada perangkat iPhone yang menandakan aktifnya fitur keamanan.
ADVERTISEMENT
Mengutip laman Apple Support, Fitur ini memungkinkan iPhone tetap dapat ditemukan melalui aplikasi Find My meskipun perangkat dalam keadaan mati atau tidak dapat dinyalakan. Dengan kata lain, iPhone akan tetap mengirimkan lokasi terakhirnya saat daya baterai sangat rendah atau bahkan ketika sudah dimatikan.
Namun dalam beberapa kondisi, ada pula masalah lain saat pesan ini muncul, yakni pengguna tak dapat menyalakan perangkat iPhone, sehingga perangkat tak bisa dioperasikan. Maka dari itu penting untuk memahami cara mengatasi masalah ini. Berikut panduan lengkapnya.

Cara Mengatasi iPhone is Findable Charging dan Tak bisa Menyala

Cara mengatasi "iPhone is Findable Charging" dan tidak bisa menyala dapat dilakukan dengan beberapa metode. Foto: Pexels.com
Dirangkum dari laman Magfone, berikut beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi iPhone tidak menyala saat muncul pesan "iPhone is Findable Charging ".
ADVERTISEMENT

1. Periksa Kerusakan Fisik

Salah satu penyebab umum iPhone dapat ditemukan, tetapi tidak mau menyala adalah kerusakan fisik. Jika iPhone pernah terjatuh atau terkena air, bisa jadi ada komponen internal yang rusak. Periksa apakah ada tanda-tanda kerusakan fisik seperti retakan atau penyok. Jika menemukan kerusakan, segera bawa iPhone ke pusat servis untuk diperbaiki.

2. Isi Penuh Daya Baterai iPhone

Masalah iPhone yang dapat ditemukan tetapi tidak mau menyala bisa disebabkan oleh baterai yang kosong. Isi daya iPhone hingga 100%. Setelah baterai terisi penuh, periksa apakah masalahnya teratasi. Metode ini juga dapat membantu mengatasi masalah iPhone yang tidak mau menyala setelah mati.

3. Lakukan Force Restart

Melakukan force restart dapat mengatasi masalah pada iPhone, termasuk kendala ketika iPhone tidak mau menyala. Berikut cara melakukan force restart berdasarkan model iPhone:
ADVERTISEMENT
iPhone X dan seri lebih baru
iPhone 8 seri
iPhone 7 dan 7 Plus
iPhone 6s dan lebih lama

4. Gunakan Tools Khusus

Ilustrasi cara mengatasi iPhone is findable charging. Foto: Pexels.com
Jika metode-metode di atas tidak berhasil, coba gunakan tool tertentu untuk memperbaiki masalah ini. Pengguna dapat mencoba untuk menggunakan aplikasi MagFone iOS System Recovery.
ADVERTISEMENT
Tool dari aplikasi ini dapat membantu mengatasi berbagai masalah iOS termasuk iPhone yang tidak mau menyala. Berikut langkah-langkahnya:

5. Pulihkan iPhone melalui iTunes

iTunes dapat menyelesaikan banyak masalah terkait iOS, termasuk iPhone yang tidak mau menyala. Proses ini akan menghapus semua data dan pengaturan di perangkat. Berikut caranya.
ADVERTISEMENT

6. Hubungi Dukungan Apple

Jika masih belum berhasil mengatasi masalah, saatnya menghubungi layanan pelanggan Apple. Apple Support dapat memberikan panduan lebih lanjut atau mengatur layanan perbaikan jika diperlukan. Kunjungi situs web Apple Repair & Service untuk mendapatkan bantuan lebih lanjut.
Dengan mencoba langkah-langkah di atas, diharapkan masalah iPhone yang dapat ditemukan tetapi tidak mau menyala dapat teratasi. Pastikan selalu memeriksa kondisi fisik dan perangkat lunak perangkat secara berkala untuk mencegah masalah serupa di masa depan.
(SAI)