Konten dari Pengguna

6 Cara Mengatasi Kartu Tri Tidak Ada Sinyal

24 September 2024 16:12 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara mengatasi kartu Tri tidak ada sinyal. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara mengatasi kartu Tri tidak ada sinyal. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Ada sejumlah faktor mengapa kartu Tri tidak ada sinyal. Penyebab itu mencakup permasalahan pada jaringan, eror pada perangkat, sampai kerusakan pada kartu fisik.
ADVERTISEMENT
Untuk mengetahui cara mengatasi kartu Tri tidak ada sinyal, simak penjelasan dan informasi lain selengkapnya di artikel ini.

Cara Mengatasi Kartu Tri Tidak Ada Sinyal

Ilustrasi kartu Tri. Foto: Tri
Sinyal yang hilang pada kartu Tri bisa diatasi dengan beberapa langkah. Berikut beberapa cara yang bisa dicoba.

1. Restart Ponsel

Langkah pertama dan termudah adalah dengan memulai ulang (restart) ponsel. Proses ini dapat menyelesaikan masalah ringan yang menyebabkan sinyal kartu Tri hilang.
Caranya, tekan dan tahan tombol power hingga muncul opsi untuk restart. Setelah itu, pilih ‘Restart’, dan tunggu sampai ponsel menyala kembali.
Periksa apakah sinyal sudah muncul setelah ponsel di-restart. Jika sinyal masih belum muncul, pengguna ponsel bisa mencoba solusi lainnya di bawah ini.
ADVERTISEMENT

2. Setting APN Tri

APN atau Access Point Name berfungsi sebagai penghubung antara ponsel dengan Internet. Jika pengaturan APN salah atau belum diatur, ini bisa menyebabkan sinyal hilang. Untuk mengatur APN, ikuti langkah berikut:

3. Clear Cache

Membersihkan cache pada ponsel juga dapat mengatasi masalah sinyal. Terkadang, singgahan yang menumpuk dapat memperlambat kinerja ponsel dan mengganggu jaringan.
Untuk membersihkan cache, pengguna ponsel bisa membuka pengaturan aplikasi. Lalu, hapus singgahan dari aplikasi yang tidak terpakai.

4. Aktifkan Mode Pesawat

Ilustrasi cara mengatasi kartu Tri tidak ada sinyal. Foto: Freepik
Mengaktifkan mode pesawat bisa membantu mereset masalah jaringan di HP. Untuk mengaktifkan mode pesawat pada ponsel, berikut langkah-langkahnya.
ADVERTISEMENT

5. Update Perangkat Lunak

Perangkat lunak yang usang bisa menjadi pemicu masalah jaringan. Pastikan pengguna ponsel selalu memutakhirkan perangkat lunak HP ke versi terbaru dengan cara berikut:

6. Pergi ke Tempat Terbuka

Jika semua cara di atas belum berhasil, mencari lokasi dengan pancaran sinyal terbaik adalah langkah lain yang bisa dilakukan.
Solusi ini efektif bagi pengguna ponsel yang tinggal di area perdesaan atau di gedung tinggi. Pindahlah ke tempat terbuka untuk meningkatkan kekuatan sinyal.
ADVERTISEMENT
(SLT)