Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
6 Game Bola Offline Terbaik dan Paling Seru di Android
5 Oktober 2022 14:13 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Apakah kamu sedang mencari game bola offline terbaik yang bisa dimainkan di Android? Jika iya, How To Tekno akan membagikan rekomendasinya di artikel ini. Jadi simak hingga habis, ya!
ADVERTISEMENT
Sebagai salah satu olahraga yang memiliki banyak penggemar termasuk di Indonesia, sepakbola sudah ada sejak abad ke-19 dan menjadi sangat populer di dunia hingga sekarang.
Dikutip dari Kajian Sepak Bola oleh Muhammad Supriyadi, sepak bola masuk ke Indonesia pada abad 1920 dan awalnya dimainkan oleh orang Eropa kemudian ditonton para pribumi.
Rekomendasi Game Bola Offline Terbaik di Android
Melihat popularitas sepak bola yang semakin tinggi, para pengembang gim membuat game bola offline terbaik di Android.
Mengutip dari Android Hire, berikut ini adalah rekomendasi game bola offline terbaik di Android yang bisa kamu unduh lewat Google Play Store.
1. Soccer Stars
Rekomendasi pertama adalah Soccer Stars yang bisa disambungkan dengan akun Facebook apabila ingin bermain bareng teman-teman. Gim ini menyediakan mode offline yang dapat digunakan dengan satu perangkat saja.
ADVERTISEMENT
2. Score! Hero 2022
Score! Hero 2022 hadir dengan grafis 3D yang sangat mengagumkan dan sudah merilis lebih dari 660 level. Dengan begitu, pemain gim ini tidak akan merasakan gim yang tamat lebih cepat.
Kamu bisa memainkan secara offline apabila saat ini sedang tidak ada Internet yang memadai. Namun, kamu juga bisa terhubung bersama teman-teman denagn mode online menggunakan akun Facebook.
3. Real Football
Gim Real Football dirancang semirip mungkin dengan pertandingan sepak bola yang sebenarnya, ada penonton, stadion 3D, dan lainnya. Real Football hadir secara gratis dan siap menemani waktu kosongmu.
Kamu bisa merekrut pemain baru ke dalam tim dan meningkatkan keterampilan mereka untuk memenangkan pertandingan.
4. Dream League Soccer 2022
Pada gim Dream League Soccer 2022 kamu bisa mengatur tim sepak bolamu untuk mendapatkan susunan sempurna dalam pertandingan yang akan dimainkan.
ADVERTISEMENT
Selain itu, hal yang menarik dalam gim ini adalah pengguna bisa membuat logo tim sendiri dan mengunduh beberapa konten untuk bisa dimainkan secara offline tanpa jaringan Internet.
5. Stick Soccer 2
Stick Soccer 2 masuk ke dalam jajaran gim sepak bola offline terbaik karena memiliki banyak fitur yang bisa diakses dengan mudah oleh pengguna tanpa perlu menyambungkan ke jaringan Internet.
Kamu harus mengumpulkan kartu dalam gim dan meningkatkan kemampuan anggota tim sepak bolamu. Jangan lupa buka kunci agar kamu mendapatkan pemain terbaik dan andal. Dengan begitu tim bolamu pun jadi makin kuat dalam pertandingan.
6. World Football League
Kemudian ada World Football League yang sudah dilengkapi dengan 15 bahasa dan 2 ribu pemain dunia. Selain itu, pada World Football League kamu bisa melihat 60 klub bola populer.
ADVERTISEMENT
Kamu bisa bermain dalam beberapa mode, yaitu Exhibition, Cup, League, dan Training. Dalam gim ini, kamu bisa merekam layar yang nantinya dibagikan ke media sosialmu.
Itulah enam rekomendasi game bola offline terbaik yang cocok bagi para penggemar bola. Unduh gim di atas hanya dari Google Play Store, ya!
(NSF)