Konten dari Pengguna

6 Kamera Mirrorless Fujifilm Terbaik 2024, Harga Mulai Rp 4 Jutaan

11 Juli 2024 17:33 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi kamera mirrorless Fujifilm. Foto: Fujishop ID
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kamera mirrorless Fujifilm. Foto: Fujishop ID
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ada beragam merek kamera mirrorless yang bagus di pasaran, Fujifilm adalah salah satu yang terbaik. Selaku brand pionir dalam brand fotografi, Fujifilm menawarkan produk kamera mirrorless dengan beragam tipe dan fitur.
ADVERTISEMENT
Lantas, apa saja kamera mirrorless Fujifilm terbaik? Untuk mengetahui daftarnya, simak artikel berikut hingga tuntas.

Kamera Mirrorless Fujifilm Terbaik 2024

Fujifilm X-A20. Foto: Fujifilm
Berikut adalah enam rekomendasi kamera mirrorless Fujifilm terbaik yang bisa kamu pertimbangkan di tahun 2024.

1. Fujifilm X-A20

Fujifilm X-A20 adalah pilihan sempurna untuk pemula yang baru mengenal dunia fotografi. Kamera ini dilengkapi dengan sensor CMOS 16.3 megapixel dan layar sentuh 3 inci yang dapat dilipat 180 derajat untuk memudahkan foto selfie.
Selain itu, kamera ini juga mendukung konektivitas wifi dan dilengkapi dengan flash internal untuk pengambilan gambar di kondisi minim cahaya. Bagi kamu yang baru memulai hobi fotografi, kamera Fujifilm X-A20 adalah pilihan yang tepat.
Harga: Rp4.560.100.

2. Fujifilm X-T100

Fujifilm X-T100 sangat ideal untuk menangkap objek dengan gerak cepat berkat fitur 4K Burst Shooting yang dimilikinya. Kamera ini dilengkapi dengan sensor 24.2MP APS-C CMOS, memungkinkan kamu memotret dan merekam dalam berbagai kondisi pencahayaan. Dengan fitur ini, kamu tidak akan melewatkan momen penting dalam setiap bidikan.
ADVERTISEMENT
Harga: Rp8.999.000.

3. Fujifilm X-T3

Fujifilm X-T3. Foto: Fujifilm
Bagi fotografer atau videografer yang sering mengambil gambar action, Fujifilm X-T3 adalah pilihan yang tepat. Kamera ini memiliki sensor X-Trans CMOS 4 dan sistem autofocus terbaru yang meningkatkan kemampuan kamera untuk melacak objek bergerak dengan cepat dan akurat.
Panel layar sentuhnya dapat diubah dalam tiga arah, memudahkan kamu mengambil gambar dari berbagai posisi. Kamu bisa menggunakannya sebagai kamera untuk berlatih maupun untuk kebutuhan profesional.
Harga: Rp17.199.000.

4. Fujifilm X-T4

Fujifilm X-T4 adalah kamera ideal untuk perekaman video profesional. Kamera ini dilengkapi dengan stabilizer dalam bodinya yang memungkinkan pengambilan video lebih halus tanpa perlu bantuan gimbal.
Kamera ini dilengkapi sensor APS-C-format 26.1MP X-Trans CMOS 4. Dengan fitur tersebut, kamera Fujifilm X-T4 mampu merekam video dengan resolusi tinggi dan menghasilkan gambar yang tajam dan jernih.
ADVERTISEMENT
Harga: Rp26.749.000.

5. Fujifilm X-E3

Fujifilm X-E3 adalah kamera yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan street photography. Kamera ini sangat compact dan ringan, dengan dimensi 4,8 x 2,9 x 1,7 inci, membuatnya nyaman digenggam.
Semua pengaturan dilakukan melalui layar sentuh, dengan kecepatan shutter tertinggi 1/4000 detik dan terendah 1/4 detik. Tak cuma itu, kamera ini juga dilengkapi dengan layar LCD 3 inci yang menawarkan kualitas gambar tajam.
Harga: Rp12.349.000.

6. Fujifilm X-Pro2

Keunikan Fujifilm X-Pro2 terletak pada jendela bidik hybrid yang dapat berfungsi seperti rangeinder maupun jendela bidik elektronik. Kamera ini dilengkapi dengan sensor 24MP yang mampu menangkap detail dengan baik.
Fujifilm X-Pro2 juga mampu merekam video full HD dengan 60fps dan memiliki teknologi hybrid AF untuk kinerja autofocus yang cepat dan akurat. Dengan demikian, kamera Fujifilm X-Pro2 cukup mumpuni untuk berbagai kebutuhan fotografi.
ADVERTISEMENT
Harga: Rp24.989.000.
(SLT)