Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.92.0
Konten dari Pengguna
7 Game Dingdong yang Paling Bernostalgia Generasi 90an
26 September 2022 14:12 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bagi kamu generasi 90an pastinya sudah tidak asing lagi dengan game Dingdong. Mungkin kamu ingin memainkannya lagi tetapi saat ini untuk mencari mesin Dingdong termasuk sulit.
ADVERTISEMENT
Bagi yang belum tahu, Dingdong adalah sebuah mesin gim yang populer di era 80 hingga 90an. Pada masa itu konsol PlayStation dan Nintendo belum begitu populer.
Mesin Dingdong ini menghadirkan banyak pilihan gim yang kebanyakan adalah gim bergenre Arcade. Pada masa itu, mesin Dingdong banyak dijumpai di supermarket, pasar, hingga bioskop.
Bagi kamu yang ingin nostalgia lagi, How To Tekno akan membagikan daftar game Dingdong yang bisa kamu mainkan lewat smartphone atau PC. Mari cek rekomendasinya di artikel ini!
Rekomendasi Game Dingdong
Di bawah ini adalah daftar rekomendasi game Dingdong yang bisa kamu mainkan lewat perangkat modern masa kini.
Street Fighter V
Street Fighter adalah salah satu gim Dingdong yang paling populer. Kamu harus memilih salah satu karakter yang paling kuat dan lihai kemudian bertarung dengan lawan. Kini, Street Fighter V bisa kamu unduh di platform Steam.
ADVERTISEMENT
Strikers 1945
Apabila Street Fighter V tersedia untuk perangkat PC, Strikers 1945 bisa kamu mainkan di smartphone dan tersedia gratis di Google Play Store.
Dengan bermain gim ini, kamu bisa membangun memori masa kecil karena antarmuka yang dibuat mirip dengan Dingdong.
Final Fight
Gim Dingdong besutan Capcom ini tersedia di Steam. Final Fight versi terbaru masih memberikan grafis yang mirip saat kamu bermain Dingdong. Misi dari Final Fight adalah meringkus kejahatan yang ada dijalanan. Dengan begitu, jadilah jagoan dan kalahkan semua penjahat.
Streets of Rage Classic
Hampir mirip dengan Final Fight, ada Street of Rage Classic yang hadir untuk pengguna smartphone. Gim ini tersedia di Google Play Store dan App Store yang dipublikasikan oleh perusahaan gim ternama, SEGA.
ADVERTISEMENT
Kamu bisa memilih salah satu dari tiga karakter petarung yang memiliki kemampuan tersendiri.
Mortal Kombat
Mortal Kombat kini hadir di smartphone yang siap membawa kembali masa mudamu dengan konsol Dingdong. Kamu akan mendapatkan pengalaman menjadi petarung luar biasa dengan bermain gim ini dan juga mengumpulkan kartunya.
Mad Bullets
Mad Bullets adalag gim tembak-tembakan yang siap menguji refleks para pemainnya. Hal yang menarik dari gim ini adalah alur cerita yang sangat konyol dan bisa membuat siapa saja tertawa. Saat ini, Mad Bullets bisa kamu unduh di platform Steam.
Space shooter
Rekomendasi terakhir adalah Space shooter. Dalam gim ini pemain harus mengalahkan pesawat luar angkasa hingga mencapai pesawat paling besar. Gim Space Shooter bisa kamu unduh secara gratis di Google Play Store.
ADVERTISEMENT
Sekian rekomendasi game Dingdong yang sangat fenomenal di era 90an. Sekarang kamu bisa mendapatkannya di smartphone atau PC. Selamat bernostalgia!
(NSF)