Konten dari Pengguna

7 Head Unit Carplay Terbaik, Ini Fitur dan Harganya

30 Desember 2024 18:58 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Sony Mobile ES XAV-9000ES. Foto: Sony
zoom-in-whitePerbesar
Sony Mobile ES XAV-9000ES. Foto: Sony
ADVERTISEMENT
Head unit adalah perangkat utama dalam sistem audio-visual mobil. Menyetir mobil akan terasa lengkap dengan kehadiran fitur-fitur canggih dari head unit.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Pemeliharaan Kelistrikan Kendaraan Ringan Kelas XII oleh Furqon & Joko Pramono (2021), head unit mengolah audio dan video, lalu mengirimkannya ke komponen lain seperti amplifier, speaker, dan lain-lain. Awalnya, head unit hanya bisa tersambung ke radio atau CD. Namun perkembangan teknologi menghadirkan fitur yang lebih lengkap.
Kini head unit carplay mobil menjadi perangkat yang serbabisa, bahkan dapat digunakan untuk mengakses media sosial, seperti YouTube.

Head Unit Carplay Terbaik

Sony Mobile ES XAV-9000ES. Foto: Sony
Head unit dilengkapi fitur-fitur canggih seperti Apple CarPlay, Android Auto, hingga konektivitas Bluetooth dan navigasi GPS. Berikut rekomendasi head unit CarPlay terbaik yang bisa dijadikan referensi untuk meningkatkan kenyamanan berkendara:

1. Orca ADR 9988

Head unit ini didesain dengan layar 10 inci dan resolusi 1024x600 HD. Visualnya tampak tajam dan nyaman, bahkan di tengah hari.
ADVERTISEMENT
Tersedia fitur seperti Wi-Fi, pemutaran file Full HD 1080p, dan USB flash drive reader yang cocok untuk kebutuhan hiburan di mobil.
Spesifikasi:

2. Sony Mobile ES XAV-9000ES

Sony Mobile ES XAV-9000ES adalah pilihan head unit premium untuk para pencinta audio. Sebab, tersedia LDAC High-Resolution Audio wireless streaming untuk kualitas suara yang superior.
Spesifikasi:

3. Nakamichi NA-3102i

Nakamichi NA-3102i dilengkapi prosesor Qualcomm Snapdragon 665 dengan RAM 8GB dan ROM 128GB. Soal audio, head unit ini mempunyai fitur DTS Digital Surround System yang akan memastikan kualitas audio lebih imersif.
ADVERTISEMENT
Spesifikasi:

4. Asuka AK-2000 Universal

Asuka AK-2000 Universal dibekali prosesor Octa Core dan OS Android 9.0 sehingga cukup responsif untuk menjalankan berbagai program. Head unit CarPlay ini mendukung berbagai fitur menarik, bahkan ada steering wheel control.
Spesifikasi:

5. Kenwood DMX7022S

Kenwood DMX7022S. Foto: Kenwood
Kenwood DMX7022S termasuk head unit Apple CarPlay terbaik 2025. Selain harganya yang terjangkau, perangkat ini juga cukup universal untuk berbagai model mobil.
Produk ini ideal untuk penggemar suara berkualitas tinggi, khususnya karena terdapat fitur equalizer 13 band dan fitur time alignment audio.
Spesifikasi:
ADVERTISEMENT

6. Pioneer DMH-Z6350BT

Pioneer DMH-Z6350BT ini memiliki layar dengan resolusi tinggi untuk kenyamanan berkendara. Ada fitur Alexa Built-in yang memudahkan akses fitur.
Spesifikasi:

7. ALPINE ILX-F309

ALPINE ILX-F309 menawarkan layar 9 inci yang jernih dengan dudukan single din. Spek ini membuatnya kompatibel dengan hampir semua jenis mobil.
Head unit ALPINE dilengkapi fitur audio seperti Dual HD Equalizer dan Hi-Resolution Audio. Jika ingin merasakan sensasi suara yang lebih jernih, ALPINE ILX-F309 bisa dijadikan pilihan.
ADVERTISEMENT
Spesifikasi:
(SLT)