Konten dari Pengguna

7 Kulkas 4 Pintu Terbaik 2024, Berikut Spesifikasi dan Harganya

1 Juli 2024 16:17 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi kulkas 4 pintu terbaik. Foto: LG
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kulkas 4 pintu terbaik. Foto: LG
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Seiring dengan bertambahnya kebutuhan makanan, sudah saatnya kamu mempertimbangkan kulkas baru dengan kapasitas yang lebih besar. Kulkas 4 pintu adalah pilihan yang menarik karena memiliki kapasitas besar.
ADVERTISEMENT
Kebanyakan kulkas 4 pintu tidak cuma menawarkan ruang yang luas, tetapi juga memiliki beberapa fitur unggul lain yang patut dipertimbangkan. Simak artikel berikut untuk mengetahui rekomendasi kulkas 4 pintu terbaik 2024.

Kulkas 4 Pintu Terbaik 2024

Polytron PRS510X. Foto: Polytron
Berikut adalah rekomendasi kulkas 4 pintu terbaik 2024 yang bisa kamu pertimbangkan berdasarkan kebutuhan dan preferensi.

1. Polytron PRS510X

Polytron PRS510X menawarkan kapasitas besar hingga 480 liter yang cocok untuk menyimpan berbagai jenis makanan dan minuman. Kulkas ini dilengkapi dengan teknologi Tropical Cooling System untuk menjaga suhu stabil di lingkungan panas, serta fitur Multi Air Flow untuk distribusi udara dingin merata.
Desainnya elegan sehingga cocok untuk berbagai interior design dapur rumah kamu. Tak cuma itu, material pintu dengan lapisan tempered glass-nya membuat pintu ini lebih kuat dan tahan lama. Perlu dicatat bahwa kulkas Polytron ini tidak boros konsumsi daya, karena hanya memakan daya 150 Watt.
ADVERTISEMENT
Harga: Rp8.995.000.

2. Sharp Queen Series J-Tech Inverter

Sharp Queen Series J-Tech Inverter. Foto: Sharp
Sharp Queen Series J-Tech Inverter merupakan salah satu seri kulkas empat pintu terbaik 2024. Keunggulan dari kulkas ini adalah teknologi Plasmacluster, yaitu fitur yang mampu menghasilkan ion untuk menghilangkan bakteri, virus, dan jamur.
Kulkas ini bisa menjamin makanan di kulkas jadi lebih higienis dan kulkas bebas bau tidak sedap. Dengan kapasitas yang mencapai 604 L, kulkas ini bisa menampung lebih banyak makanan dan menghiasi dapur rumah kamu.
Harga: Rp12.360.000.

3. Aqua Kulkas Multidoor 456 Liter

Aqua Kulkas Multidoor 456 Liter. Foto: Aqua
Aqua Kulkas Multidoor 456 Liter dibekali fitur T-Anti Bacteria untuk menjaga kebersihan ruang penyimpanan dan memastikan kesegaran bahan makanan. Dengan jaminan sertifikasi VDE, fitur pada kulkas ini akan memberikan perlindungan dari bakteri dan kuman berbahaya.
Tak ketinggalan, Aqua Kulkas Multidoor ini juga dibekali pintu dengan lapisan anti-bacterial. Oleh karenanya, bakteri dan kuman juga tak akan bisa tumbuh di luar kulkas.
ADVERTISEMENT
Harga: Rp12.994.000.

4. Samsung RF48A4000B4

Samsung RF48A4000B4. Foto: Samsung
Samsung RF48A4000B4 didesain minimalis dan modern. Warna hitam dan tekstur matte kulkas ini membuatnya senada dengan interior dapur rumahan.
Untuk fiturnya, kulkas 4 pintu Samsung RF48A4000B4 dilengkapi banyak fitur menarik. Dengan harganya yang terjangkau, kamu akan menikmati kesegaran tahan lama bersama kulkas Samsung RF48A4000B4.
Harga: Rp10.199.000.

5. LG GC-L257CQEL

LG GC-L257CQEL. Foto: LG
LG GC-L257CQEL memiliki kapasitas besar, yaitu 613 liter. Kamu bisa menyimpan berbagai macam bahan makanan dalam kulkas ini tanpa khawatir kehabisan tempat.
Kulkas ini telah dibekali teknologi Smart Inverter Compressor yang dapat meningkatkan efisiensi energi. Selain itu, ada juga teknologi Linear Cooling yang dapat menjaga suhu dingin dengan mengandalkan pendingin linear untuk stabilitas aliran udara pada bagian dalam kulkas.
ADVERTISEMENT
Bahkan ada fitur ThinQ yang bisa memantau kondisi kulkas dan mengatur suhu kulkas melalui voice command maupun melalui smartphone.
Harga: Rp19.980.000.

6. Toshiba Multi Door GR-RF610WE-PMF

Toshiba Multi Door GR-RF610WE-PMF. Foto: Toshiba
Toshiba Multi Door GR-RF610WE-PMF dibuat dari material logam di bagian belakang sehingga mempercepat pendinginan. Di samping itu, kulkas ini telah dilengkapi fitur multi-air flow untuk proses pendinginan yang lebih merata ke seluruh sudut. Dengan kapasitas 468 liter, kulkas ini hanya mengkonsumsi listrik sebesar 220 Watt.
Sebagai tambahan, Toshiba Multi Door GR-RF610WE-PMF juga dilengkapi teknologi Origin Inverter yang disematkan pun membuat kinerja kompresor stabil dan lebih hemat listrik.
Harga: Rp9.985.000.

7. LG Kulkas InstaView Door-in-Door

LG Kulkas InstaView Door-in-Door. Foto: LG
Rekomendasi terakhir adalah LG Kulkas InstaView Door-in-Door. Kulkas ini didesain dengan teknologi InstaView Door yang mampu memperlihatkan isi di dalamnya hanya dengan ketukan pada layar.
ADVERTISEMENT
Kulkas ini juga bisa dikendalikan dengan voice assistant. Bahkan ada dispenser yang dapat menghasilkan air dingin serta es batu di kulkas ini. Untuk menggunakannya, kamu cukup meletakkan gelas di bawah dispenser dan air dingin atau es akan keluar sesuai keinginan.
Harga: Rp23.999.000.
(SLT)