Konten dari Pengguna

7 PC All in One Terbaik 2025, Ini Rekomendasinya

14 April 2025 15:41 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi PC All in One terbaik 2025, HP Envy 34 All-in-One. Foto: HP
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi PC All in One terbaik 2025, HP Envy 34 All-in-One. Foto: HP
ADVERTISEMENT
PC All in One (AiO) kini bisa menjadi pilihan bagi pengguna yang menginginkan perangkat komputer lengkap dalam satu paket ringkas. Perangkat ini memadukan monitor, prosesor, dan komponen lainnya dalam satu unit.
ADVERTISEMENT
Dengan PC All in One, ruang kerja lebih rapi tanpa kabel-kabel yang berseliweran. Jenis komputer ini juga semakin populer, baik untuk kebutuhan rumah, kantor, maupun kegiatan kreatif.

7 PC All in One Terbaik

Apple iMac M4 24 Inci. Foto: Apple
Komputer All in One menggabungkan semua komponen desktop dalam satu unit tertutup, bukan di dalam tower komputer yang terpisah dari monitor layar.
Berdasarkan informasi dari laman HP, fungsinya sama seperti pada pengaturan desktop tradisional, tetapi biasanya memiliki perangkat yang lebih kecil dan menggunakan lebih sedikit ruang penyimpanan.
Berikut tujuh pilihan yang layak dipertimbangkan jika pengguna sedang mencari PC All in One terbaik 2025, dirangkum dari Techradar, ZDnet, dan PCmag:

1. HP Envy 34 All-in-One

HP Envy 34 All-in-One. Foto: HP
Untuk pengguna yang membutuhkan layar ekstra besar, HP Envy 34 bisa menjadi pilihan ideal. AiO ini hadir dengan layar seluas 34 inci beresolusi 5K (5.120 x 2.160 piksel) dan tingkat kecerahan hingga 500 nits. Terdapat teknologi anti-reflective yang membuat tampilan tajam meski terkena cahaya dari luar.
ADVERTISEMENT
Akurasi warna yang mendekati standar DCI-P3 menjadikannya cocok untuk desainer, editor, atau pengguna profesional lainnya.
Harga: Rp24.000.000

2. Apple iMac M4 24 Inci

Apple memimpin pasar AiO dengan iMac 24 inci keluaran 2024 yang ditenagai cip terbaru M4. Chipset ini menawarkan kinerja luar biasa, terutama dalam aktivitas multitasking dan pengolahan konten kreatif seperti mengedit video 4K.
Harga: Rp21.999.000

3. Lenovo Yoga AIO 9i Gen 8

Lenovo Yoga AIO 9i menawarkan performa cepat dan pengalaman visual luas. Meski tidak memiliki GPU diskret, performa untuk tugas-tugas umum dan profesional tetap gahar. Desainnya yang elegan menambah nilai estetika ruangan kerja.
Harga: Rp45.999.000

4. HP EliteOne 870 G9

HP EliteOne 870 G9 dirancang khusus untuk kebutuhan bisnis. Layarnya berukuran 27 inci dengan resolusi 1400p dan sudah bisa touchscreen. Keunggulan ini membuatnya cocok untuk aktivitas produktivitas sehari-hari.
ADVERTISEMENT
Di balik tampilannya yang profesional, terdapat prosesor Intel Core i5 generasi ke-13 yang bisa diandalkan untuk multitasking.
Harga: Rp34.950.000

5. Dell Inspiron 24 5420

Komputer ini hadir dengan layar 24 inci beresolusi Full HD dan refresh rate 60 Hz. Teknologi InfinityEdge memberikan tampilan bezel yang tipis dan elegan. Sementara lapisan anti-glare yang ada memastikan kenyamanan saat digunakan di ruangan terang.
Kombinasi harga terjangkau dan fitur mumpuni menjadikannya pilihan terbaik di kelas mid-range.
Harga: Rp18.999.000

6. Lenovo AIO V30a-24IIL OTIF

Lenovo V30a-24IIL OTIF menawarkan performa cukup baik dengan prosesor Intel Core i3 yang dikombinasikan dengan RAM 8 GB dan SSD 256 GB. Ini ideal untuk kebutuhan komputasi ringan seperti mengetik, browsing, atau penggunaan kantor dasar.
ADVERTISEMENT
Harga: Rp7.899.000

7. MSI Pro 24X 10M

MSI Pro 24X 10M mengandalkan prosesor Intel Core i3 generasi ke-11 dan RAM 4 GB. Salah satu keunggulannya adalah HDD yang bisa dilepas pasang sehingga fleksibel untuk upgrade di masa mendatang.
Harga: Rp9.799.000
(SLT)