Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
9 Headphone Bluetooth Noise Cancelling Murah di Pasaran
28 November 2024 12:31 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Produk headphone Bluetooth terbaru umumnya sudah dilengkapi fitur noise-cancelling murah. Tak cuma itu, ada beragam fitur audio lain yang juga bisa diandalkan. Sebagai rekomendasi, artikel ini mengulas headphone Bluetooth noise-canceling murah terbaik dengan spesifikasi unggulan.
Headphone Bluetooth Noise Cancelling Murah
Kini untuk mendapatkan ketenangan, pengguna headphone tak perlu lagi menaikkan volume. Dikutip dari buku Musman (2021) yang berjudul Berdamai dengan Efek Negatif Medsos, jika pengguna memilih menggunakan headphone yang memiliki fitur noise-cancelling, suara bising di luar tak akan lagi mengganggu meski musik diputar dengan volume yang wajar.
Bagi pengguna gawai yang mencari headphone Bluetooth noise-cancelling, pilihan berikut dapat dipertimbangkan sesuai kebutuhan. Selain mendengarkan musik, bermain game, atau sekadar menikmati keheningan, produk-produk ini menghadirkan audio terbaik dengan bujet yang ramah di kantong.
ADVERTISEMENT
1. Thinkplus x Hyundai H05
Headphone Thinkplus x Hyundai H05 mendukung koneksi Bluetooth 5.3 serta kabel AUX jack audio 3.5mm. Dengan fitur HiFi Stereo, suara yang dihasilkan sangat detail dan nyaman di telinga.
Jarak transmisi hingga 10 meter menambah fleksibilitas penggunaan. Tak cuma unggul soal fitur, headphone Thinkplus ini juga mempunyai desain menarik karena tampak sleek dan minimalis.
Harga: Rp125.000
2. Kiip Wireless TH30
Kiip Wireless TH30 dilengkapi mode game latensi rendah. Fitur audio AUX memungkinkan headphone ini kompatibel dengan berbagai perangkat Android dan iOS.
Material memory foam membuat headphone ini nyaman di kulit jika digunakan dalam jangka waktu panjang. Kapasitas baterainya juga semakin mendukung produktivitas, karena menyajikan playtime hingga 5 jam.
Harga: Rp165.000
ADVERTISEMENT
3. Rexus S3 Pro
Rexus S3 Pro memiliki keunggulan pada daya tahan baterai dan fitur noise-cancelling. Berkat fitur peredamnya, suara yang dihasilkan lebih jernih dan detail.
Headphone ini menggunakan teknologi Bluetooth dengan jangkauan hingga 10 meter. Desainnya yang ringkas membuatnya mudah dibawa ke mana saja.
Harga: Rp349.000
4. UGREEN HiTune Max 5C
Dengan daya tahan baterai hingga 75 jam (ANC aktif), UGREEN HiTune Max 5C cocok untuk penggunaan jangka panjang. Headphone ini dilengkapi fitur noice-cancelling untuk pengalaman audio yang lebih imersif.
Fitur pengisian cepat juga memungkinkan penggunaan lima jam hanya dengan 15 menit pengisian daya. Harganya sekitar Rp300 ribu, masih lebih terjangkau dibanding kebanyakan headphone wireless lainnya.
Harga: Rp399.000
5. Anker Soundcore Q20i A3004
Rekomendasi berikutnya hadir dari merek Anker yang kini tengah populer. Teknologi peredam bising aktif hybrid pada Anker Soundcore Q20i mampu mengurangi kebisingan hingga 90 persen.
ADVERTISEMENT
Audio bersertifikasi Hi-Res Anker Soundcore Q20i memastikan kualitas suaranya lebih berkualitas. Dengan waktu nyala hingga 40 jam, headphone ini ideal untuk mendengarkan musik dan menonton film dalam waktu lama.
Harga: Rp499.000
Baca Juga: 6 TWS yang Bagus untuk Telepon
6. Nyk Nemesis X800 Pro Ekhos
Nyk Nemesis X800 Pro Ekhos dilengkapi Active Noise Cancellation (ANC). Fitur tersebut terbukti efektif mengurangi kebisingan dari luar.
Nyk Nemesis X800 Pro Ekhos dibekali koneksi Bluetooth 5.3 yang membuat suaranya terdengar lebih stabil dan cepat saat digunakan. Headphone ini mendukung berbagai mode koneksi seperti Bluetooth, SD Card, dan AUX, serta menawarkan pengalaman audio yang lebih fleksibel.
Harga: Rp439.000
7. Baseus D05 Bowie
Baseus D05 Bowie memiliki teknologi akustik spasial 3D yang menghadirkan audio imersif. Daya tahan baterainya mencapai 70 jam untuk penggunaan ringan. Karena itulah, headphone ini menjadi salah satu pilihan terbaik untuk penggunaan jangka panjang.
ADVERTISEMENT
Fitur konektivitas gandanya memungkinkan pengguna menghubungkan dua perangkat secara bersamaan. Bekerja dan belajar pun lebih efektif berkat Baseus D05 Bowie.
Harga: Rp335.000
8. Sony WH-CH520
Daya tahan baterai super panjang hingga 50 jam menjadikan Sony WH-CH520 ideal untuk penggunaan sepanjang hari. Desainnya yang ringan dengan bantalan telinga yang lembut menambah kenyamanan penggunaan. Selain itu, headphone ini mendukung mode panggilan hands-free dan 360 Reality Audio untuk pengalaman mendengarkan yang optimal.
Harga: Rp649.000
9. Fantech GO Tune WH06
WH06 menawarkan kombinasi mode koneksi kabel dan nirkabel yang kompatibel dengan berbagai perangkat. Dengan daya tahan baterai hingga 20 jam, headphone ini cukup untuk aktivitas sehari-hari.
Meski tak sebaik merek lain, suara yang dihasilkan cukup memadai untuk kebutuhan audio standar. Namun, kualitas tersebut sebanding dengan harga yang ditawarkan.
ADVERTISEMENT
Harga: Rp259.000
(SLT)