Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Akun Smurf adalah: Pengertian dan Cara Membuatnya
7 Juli 2022 17:23 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Akun Smurf adalah istilah yang kerap digunakan oleh pemain dengan akun baru namun memiliki gameplay yang bagus. Biasanya, para gamer membuat akun Smurf untuk berbagai game, salah satunya Mobile Legends.
ADVERTISEMENT
Mobile Legends merupakan game MOBA yang dirilis oleh Moonton. Game ini bisa dimainkan di ponsel Android maupun IOS. Dalam game MOBA ini akan ada 10 pemain yang akan dibagi menjadi 2 tim.
Aturan mainnya yakni 5 vs 5. Rata-rata permainan dalam 1 game yakni sekitar 15-20 menit. Setiap pemain bisa memilih 1 hero dari puluhan daftar hero yang tersedia.
Akun ini menjadi alternatif akun utama untuk para gamers saat mereka merasa bosan atau ingin memulai permainan dari awal. Namun, apakah kamu tahu tentang akun Smurf? Jika belum, yuk cari tahu penjelasan mengenai akun Smurf ML di bawah ini.
Akun Smurf di Mobile Legends
Mengutip beberapa sumber, Smurf ML artinya adalah akun lain yang dimiliki oleh para gamer yang memiliki rank kecil dibandingkan dengan akun utama mereka. Sebenarnya, akun Smurf juga bisa kamu gunakan untuk game online lainnya, seperti PUBG, FF, dan sebagainya.
ADVERTISEMENT
Tujuan pemain membuat akun sangat beragam. Misalnya, saat ia menggunakan aplikasi tertentu, maka akun utama mereka tetap aman saat mereka terkena hukuman, baik berupa sanksi suspended dan banned.
Cara mengetahui akun tersebut adalah akun Smurf adalah dengan melihat statistiknya. Biasanya, akun tersebut memiliki win rate yang tinggi dan di 80% dalam banyak permainan. Umumnya, match yang mereka mainkan berkisar hingga 100 permainan saja.
Cara Membuat Akun Smurf di Mobile Legends
Setelah kamu tahu, apa itu akun Smurf, kini saatnya mengetahui cara membuat akun tersebut. Kamu bisa mencobanya lewat langkah-langkah berikut ini:
ADVERTISEMENT
Tips memainkan akun Smurf di Mobile Legends adalah dengan cara lakukan push rank hanya hingga akun epic saja, tunggu reset season untuk push rank kembali, dan sebagainya.
Kesimpulannya, akun Smurf adalah akun kedua yang dimiliki para gamer di Mobile Legends dan game online lainnya.
(SAN)