Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
AMD A4 Setara dengan Intel Berapa? Berikut Penjelasannya
30 Januari 2023 20:15 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Informasi seputar AMD A4 setara dengan merek prosesor kenamaan lainnya akan dipaparkan lebih lanjut. Karena itu, pastikan kamu menyimak artikel berikut hingga akhir untuk mengetahui detail perbandingannya.
ADVERTISEMENT
AMD atau Advanced Micro Devices dikenal sebagai salah satu vendor yang memproduksi prosesor dengan kualitas yang tak jauh berbeda dengan Intel. Salah satu jenis prosesor yang populer dari AMD, yakni A4.
AMD A4 merupakan seri prosesor yang terbilang lama dirilis AMD. Seri tersebut juga berkembang sesuai kebutuhan komputasi yang makin berkembang.
Hal itu secara tak langsung membuat seri AMD yang satu ini dibandingkan dengan merek prosesor kenamaan lainnya. Lebih lanjut, berikut uraian selengkapnya.
AMD A4 Setara dengan Intel Berapa?
Salah satu seri AMD A4 yang populer di pasaran ialah AMD A4 9120. Menyadur Notebookcheck, prosesor ini masuk ke dalam kelas entry level dari seri APU ke-7 Stoney-Ridge untuk notebook yang diperkenalkan pada pertengahan 2017.
ADVERTISEMENT
Pada peluncurannya, AMD A4 9120 merupakan prosesor Stoney Ridge kelas menengah (versi dual-core dari Bristol Ridge) dan mengintegrasikan dua inti CPU dengan clock antara 2,2 - 2,5 GHz. Dual core pada AMD A4 9120 memiliki dua thread.
Prosesor ini menggunakan GPU Radeon R3 dengan 128 shader pada 655 MHz dan pengontrol memori DDR4-2133 saluran tunggal, mesin video H.265 dan chipset dengan semua port I/O.
Untuk konsumsi daya, AMD menentukan TDP dari A4 9120 dengan 15W. Akan tetapi, besaran tersebut dapat dikonfigurasi sebesar 10-15W.
Menyadur laman CPU Comparison, AMD A4 9120 dinilai setara dengan Intel Core i3-1000NG4. Jenis prosesor ini dilengkapi SoC dual-core hemat daya untuk laptop dan Ultrabook berdasarkan generasi Ice Lake Y.
ADVERTISEMENT
Komponen itu mengintegrasikan dua inti prosesor Sunny Cove (4 utas berkat HyperThreading) dengan clock 1,1 (basis) - 3,2 GHz. Menurut Intel, inti Sunny Cove tersebut mencapai 18 persen lebih banyak IPC atau Instructions per Clock.
Intel i3-1000NG4 diproduksi dalam proses 10nm sehingga menawarkan kinerja yang sebanding dengan proses 7nm di TSMC. Untuk konsumsi daya, Intel Core i3-1000NG4 memiliki TDP 9W yang memungkinkannya bisa digunakan di laptop tipis dan ringan dengan sistem pendingin pasif atau aktif.
Sementara untuk komponen GPU, prosesor Intel yang satu ini mengandalkan Intel Iris Plus Graphics G4 (Ice Lake 48 EU).
Secara fungsional, Intel i3-1000NG4 merupakan prosesor yang dikhususkan untuk keperluan produktif, seperti browsing, menyusun dokumen, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Itulah uraian seputar AMD A4 beserta jenis prosesor lain yang dinilai memiliki kemampuan setara. Kamu bisa menjadikan perbandingan di atas sebagai bahan pertimbangan saat ingin membeli laptop. Semoga informasi di atas bermanfaat.
(ANM)