Konten dari Pengguna

Apa Fungsi Utama dari Microsoft OneDrive? Ini Jawabannya

30 Juli 2024 13:43 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Microsoft OneDrive adalah layanan penyimpanan cloud dari Microsoft. Foto: Unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Microsoft OneDrive adalah layanan penyimpanan cloud dari Microsoft. Foto: Unsplash.com
ADVERTISEMENT
Microsoft OneDrive adalah layanan penyimpanan cloud yang semakin populer di kalangan pengguna individu maupun bisnis. Apa fungsi utama dari Microsoft OneDrive?
ADVERTISEMENT
Layanan ini tidak hanya menyediakan ruang penyimpanan yang aman di cloud atau awan, tetapi juga memudahkan akses dan pengelolaan fail dari berbagai perangkat. Dengan OneDrive, pengguna dapat menikmati kemudahan berbagi fail, serta berkolaborasi secara lebih efektif saat mengerjakan dokumen secara bersama-sama.

Apa Fungsi Utama dari Microsoft OneDrive?

Microsoft OneDrive. Foto: Google Play
Microsoft OneDrive adalah layanan penyimpanan berbasis cloud yang memungkinkan pengguna untuk menyimpan, mengakses, dan berbagi fail dari berbagai perangkat. Berikut beberapa fungsi utama dari Microsoft OneDrive.

1. Menyimpan File di Cloud

OneDrive digunakan untuk menyimpan berbagai jenis fail, seperti dokumen, foto, dan video, secara daring. Dengan menyimpan berkas di cloud, pengguna dapat mengaksesnya kapan saja dan dari mana saja tanpa khawatir kehilangan data akibat kerusakan perangkat.

2. Membagikan File

OneDrive memudahkan pengguna untuk membagikan fail dengan teman, keluarga, atau rekan kerja. Berkas yang disimpan di OneDrive dapat dibagikan melalui tautan, sehingga penerima dapat mengakses fail tersebut tanpa perlu mengirimnya secara fisik.
ADVERTISEMENT

3. Berkolaborasi dalam Mengelola Dokumen

OneDrive memungkinkan kolaborasi dalam mengelola dokumen. Pengguna dapat bekerja bersama-sama dalam satu dokumen secara real-time, mengedit, dan memberikan komentar. Ini sangat membantu dalam proyek kelompok atau pekerjaan tim yang memerlukan kontribusi dari beberapa orang.

Fitur Utama pada Microsoft OneDrive

Microsoft OneDrive memiliki berbagai fitur yang dapat difungsikan oleh pengguna. Foto: Unsplash.com
Microsoft OneDrive memiliki berbagai fitur yang dapat difungsikan oleh pengguna, di antaranya.

1. OneDrive Files On-Demand

OneDrive Files On-Demand memungkinkan pengguna mengakses dan mengelola fail di OneDrive tanpa mengunduh semuanya ke perangkat. Berkas yang belum diunduh ditandai dengan ikon awan, sedangkan fail yang diunduh memiliki tanda centang hijau.
Untuk mengakses fail secara offline, pengguna dapat melakukan klik kanan dan pilih "Always keep on this device". Untuk mengosongkan ruang, pilih "Free up space".
ADVERTISEMENT

2. Modern Attachments

Modern Attachments mengintegrasikan OneDrive dengan Outlook, sehingga memudahkan berbagi fail seperti lampiran email. Berkas yang disimpan di OneDrive, memungkinkan pengguna berkolaborasi dalam fail yang sama tanpa perlu mengirim versi berbeda melalui email. Pengguna juga dapat mengatur izin berbagi langsung dari Outlook.

3. Files Restore

Files Restore memungkinkan pengguna mengembalikan fail ke kondisi sebelumnya dalam 30 hari terakhir. Pengguna dapat melihat histogram aktivitas fail untuk memilih waktu pemulihan yang tepat, dan memulihkan semua perubahan setelah waktu tersebut.

3. Recycle Bin

OneDrive dilengkapi Recycle Bin yang mirip seperti fitur di Windows. Fail yang dihapus akan dipindahkan ke Recycle Bin dan disimpan untuk jangka waktu tertentu sebelum dihapus secara permanen. Untuk akun kerja atau sekolah, berkas yang dihapus akan disimpan selama 93 hari kecuali diatur secara berbeda.
ADVERTISEMENT

4. Known Folder Move

Known Folder Move memungkinkan sinkronisasi folder penting seperti Desktop dan Dokumen ke OneDrive, sehingga fail-fail tersebut selalu aman dan tersinkronisasi. Fitur ini bisa diaktifkan saat pengaturan awal atau setelahnya.

5. Syncing Files

Pengguna dapat mengunggah, mengunduh, dan mengelola fail OneDrive melalui aplikasi sinkronisasi di Windows, Mac, iOS, dan Android. Aplikasi ini memungkinkan integrasi yang lancar tanpa perlu mengunjungi situs web setiap kali membutuhkan fail.
Dengan fitur-fitur ini, Microsoft OneDrive memudahkan penyimpanan, berbagi, dan kolaborasi fail secara efisien dan aman.
(SAI)