Konten dari Pengguna

Apakah Boleh Main HP saat Naik Pesawat? Ini Penjelasannya

13 Juli 2023 17:04 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pesawat. Foto: unsplash.com.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pesawat. Foto: unsplash.com.
ADVERTISEMENT
Pesawat menjadi salah satu transportasi yang memiliki peraturan ketat dibanding jenis transportasi lainnya. Salah satunya tak menghidupkan HP saat pesawat take off dan landing. Namun, apakah boleh main HP saat naik pesawat ketika sudah berada di udara?
ADVERTISEMENT
Di artikel ini, How To Tekno sudah merangkum penjelasan apakah boleh main HP saat naik pesawat. Untuk mengetahui jawabannya, simak informasinya sampai selesai.

Apakah Boleh Main HP saat Naik Pesawat?

ilustrasi apakah boleh main HP saat naik pesawat. Foto: unsplash.com.
Larangan menggunakan ponsel saat naik pesawat sudah menjadi aturan semua maskapai di dunia. Bahkan hal tersebut juga diatur dalam aturan penerbangan Indonesia.
Menurut Jurnal Simulasi Pendeteksi Sinyal Handphone untuk Mempertegas Aturan yang berlaku pada Kabin Pesawat yang disusun Singgih Laksana dkk, penggunaan HP di pesawat diatur dalam UU Nomor 1 Tahun 2009 tentang Penerbangan Pasal 54F.
‘Setiap orang di pesawat udara selama penerbangan dilarang melakukan pengoperasian peralatan elektronika yang mengganggu navigasi penerbangan’.
Aturan tersebut bukan tanpa alasan. Perangkat elektronik seperti ponsel, tablet, dan laptop umumnya memancarkan sinyal radio. Sinyal ini akan mengganggu komunikasi pesawat atau kontrol penerbangan, navigasi, dan peralatan elektronik on-board lainnya.
ADVERTISEMENT
Menurut laman abc.news.go.com, saat ini peraturan larangan penggunaan ponsel hanya berlaku saat pesawat take off dan landing. Ketika pesawat sudah stabil dengan titik ketinggian tertentu, penumpang dapat bermain HP dengan syarat memakai mode pesawat.
Meski saat ini sudah ada beberapa maskapai penerbangan yang menyedikaan layanan in-fight connectivity atau inflight WiFi agar penumpang bisa tetap terhubung, layanan ini hanya tersedia pada fase tertentu.
Contohnya saat penerbangan sudah mencapai titik ketinggian dan lampu tanda sabuk pengaman telah dimatikan. Oleh karena itu, akan lebih baik untuk tidak menggunakan ponsel saat sedang naik pesawat demi keamanan dan keselamatan.

Tip Bepergian Naik Pesawat

Tip bepergian naik pesawat. Foto; unsplash.com.
Dirangkum dari laman Traveloka, berikut beberapa tip yang perlu diperhatikan saat sebelum, selama, dan setelah penerbangan.
ADVERTISEMENT

a. Sebelum Penerbangan

b. Selama Penerbangan

c. Setelah Penerbangan

(IPT)