Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Bot Artinya Apa? Ini Definisi, Jenis, dan Manfaatnya
30 Desember 2022 17:42 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Di era digital yang semakin canggih ini, hampir semua aktivitas bisa dilakukan dengan komputer secara otomatis. Misalnya, ketika memiliki toko online, kamu bisa membalas pesan kustomer secara otomatis dengan bot.
ADVERTISEMENT
Sebenarnya, bot artinya apa? Sederhananya, bot atau sebutan akrab untuk robot dapat diartikan sebagai perangkat lunak yang meniru aktivitas manusia.
Kehadiran bot diklaim bisa mempermudah pekerjaan manusia. Agar lebih jelas memahami teknologi bot, simak artikel How to Tekno ini hingga selesai, ya!
Bot Artinya Apa?
Bot artinya apa? Menurut kamus merriam-webster, bot bisa didefinisikan sebagai program komputer yang melakukan tugas berulang secara otomatis. Selain itu, bot didefinisikan sebagai program komputer yang dirancang meniru tindakan seseorang.
Karena bersifat otomatis, bot bisa berjalan tanpa perlu adanya banyak perintah yang dimasukkan manusia. Kamu hanya perlu memasukkan instruksi di awal dan bot akan bekerja setiap saat.
Dikutip dari cloudflare, bot biasanya dioperasikan menggunakan jaringan Internet. Bahkan, lebih dari separuh aktivitas di Internet menggunakan bot, mulai dari interaksi dengan situs web, chatting dengan pengguna, dan lainnya.
ADVERTISEMENT
Jenis-jenis Bot
Berikut jenis-jenis bot yang dirangkum dari cloudflare.
1. Chatbots
Bot jenis pertama ini sering ditemui karena bertindak selayaknya manusia yang sedang membalas pesan. Namun, berbeda dengan pesan yang dikirim manusia, pesan dari bot bersifat templat.
Biasanya, chatbots digunakan untuk admin toko online atau customer service produk tertentu untuk mempermudah kedua pihak.
2. Web crawlers (Googlebots)
Jenis bot selanjutnya bisa mesin pencari. Bot ini akan memindai konten-konten di situs web yang terdeteksi mesin pencari tersebut.
3. Social bots
Sesuai namanya, social bot hanya beroperasi di media sosial. Bot ini merupakan kumpulan dari algoritma para penggunanya yang akan memberikan instruksi berulang untuk meningkatkan pengalaman pengguna.
4. Malicious bots
Terakhir adalah malicious bots. Ini merupakan bot berbahaya yang mengorek konten, memberikan spam konten pada pengguna Internet, hingga menyerang data-data yang tersimpan di Internet maupun komputer.
ADVERTISEMENT
Manfaat Menggunakan Bot
Sementara itu, manfaat yang diberikan bot pun sangat banyak. Mengutip AI Multiple, berikut ini manfaat yang bisa kamu rasakan saat menggunakan bot:
Sekarang kamu sudah tahu bot artinya apa, lengkap dengan jenis-jenis dan manfaat yang diberikan. Semoga artikel ini memberikan informasi baru untukmu!
(NSF)