Konten dari Pengguna

Cara Aktivasi eSIM XL untuk Akses Internet tanpa Kartu Fisik

10 Agustus 2023 12:48 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara aktivasi eSIM XL. Foto: Muhammad Fikrie/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara aktivasi eSIM XL. Foto: Muhammad Fikrie/kumparan
ADVERTISEMENT
Cara aktiviasi eSIM XL perlu untuk diketahui. Menurut xl.co.id, eSIM diklaim dapat mengurangi sampah plastik dan tak memerlukan plastik untuk memproduksi kartu serta pengemasannya.
ADVERTISEMENT
Agar lebih jelas, artikel How to Tekno akan membagikan informasi tentang produk eSIM XL, yaitu tentang eSIM XL, cara aktivasi eSIM XL, dan daftar produk eSIM. Jadi, simak pemaparannya di bawah ini.

Apa Itu eSIM XL?

Ilustrasi cara aktivasi eSIM XL. Foto: Muhammad Fikrie/kumparan
Merangkum laman resmi xl.co.id, eSIM adalah teknologi untuk mengganti kartu SIM fisik. Dengan eSIM ini, pelanggan XL dapat melakukan aktivasi layanan seluler di perangkat tanpa memerlukan kartu SIM fisik.
Lebih lanjut, eSIM akan terhubung secara langsung pada gawai yang digunakan. Namun, dengan syarat perangkat mendukung teknologi ini. Menurut XL, ada berbagai keunggulan dari produk eSIM ini dibandingkan kartu SIM fisik.
Pertama, eSIM dinilai lebih mudah dan cepat karena tak perlu memasang kartu SIM. Kedua, eSIM dinilai lebih ramah lingkungan karena mengurangi pemakaian sampah plastik. Terakhir, eSIM lebih aman karena sudah mengikuti standar industri global.
ADVERTISEMENT

Cara Aktivasi eSIM XL

Ilustrasi cara aktivasi eSIM XL. Foto: Unsplash/Štefan Štefančík
Lewat laman resminya, XL membagikan cara aktiviasi eSIM XL. Di bawah ini langkah-langkah yang bisa diikuti pelanggan yang ingin beralih ke eSIM.

1. Cek Perangkat

Sebelum melakukan aktivasi, pastikan perangkat sudah mendukung teknologi eSIM.

2. Pastikan IMEI eSIM Terdaftar

Pastikan juga IMEI eSIM perangkat terdaftar di Kementerian Perindustrian. Pengguna bisa mengeceknya di situs imei.kemenperin.go.id atau lewat layanan pelanggan XL.

3. Pilih Paket

Pilih paket dan nomor eSIM di xl.co.id atau datang langsung ke XL Center terdekat. Adapun alamat XL Center bisa dilihat di tautan berikut www.xl.co.id/bantuan/xlcenter-lokasi.

4. Pindai Kode QR

Setelah itu, pengguna bisa memindai kode QR dari produk eSIM yang dibeli lewat kamera perangkat atau aplikasi pemindai kode QR. Akan muncul petunjuk-petunjuk yang harus diikuti pengguna agar eSIM aktif dan bisa digunakan.
ADVERTISEMENT

Daftar eSIM XL

Ilustrasi cara aktivasi eSIM XL. Foto: Bianda Ludwianto/kumparan
Merangkum dari xl.co.id, di bawah ini daftar produk eSIM XL yang tersedia, lengkap dengan harganya:
ADVERTISEMENT
(NSF)