Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Cara Ganti Password WiFi Totolink untuk Berbagai Tipe
3 Januari 2024 14:28 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Cara ganti password WiFi Totolink menjadi salah satu teknik untuk menyegarkan jaringan agar dapat bekerja lebih cepat. Rutin mengganti kata sandi WiFi mencegah terjadinya pembobolan jaringan yang dilakukan oleh oknum tak berwenang.
ADVERTISEMENT
Pengguna baru WiFi Totolink dapat menyimak cara ganti password WiFi Totolink pada artikel ini. Sebelum itu, akan dijabarkan tentang produk Totolink pada uraian berikut.
Sekilas tentang Totolink
Mengutip laman totolink.com, Totolink merupakan produk WiFi dari perusahaan teknologi Zioncom Hongkong Technologi Limited. Perusahan ini juga memproduksi beragam hardware atau perangkat keras yang berhubungan dengan jaringan, seperti ruter, Wireless Extender, Wireless USB Adapter, Wireless Module, Switch, dan Wired Router.
Semua produk tersebut dirancang dengan beragam proses teknologi dan menawarkan kualitas yang dapat diandalkan. Kini pasar Totolink tak hanya di wilayah Asia, tetapi juga dipasarkan di pasar Eropa seperti Rusia.
Salah satu produk WiFi Totolink yang digunakan konsumen Indonesia adalah ruter WiFi N100R. Perangkat tersebut diklaim memiliki ukuran yang kecil tapi menawarkan kecepatan jaringan mencapai 300 Mbps.
ADVERTISEMENT
Agar ruter WiFi Totolink dapat memberikan kecepatan yang optimal, setiap pengguna perlu mengganti kata sandi secara teratur. Cara ganti password WiFi Totolink dapat disimak pada ulasan berikut.
Baca Juga: Cara Ganti Password WiFi Biznet dengan Mudah
Cara Ganti Password WiFi Totolink
Dikutip dari laman totolink.net, cara ganti password WiFi Totolink dapat mengikuti rincian berikut ini. Cara yang akan dibagikan pada ulasan berikut bisa dipakai untuk berbagai router, mulai dari router N100RE, N150RH, N150RT, N151RT, N200RE, N210RE, N300RT, N301RT, N300RH, N302R Plus, A702R, A850, dan A3002RU.
1. Hubungkan Perangkat ke Jaringan WiFi Totolink
Hubungkan perangkat seperti komputer maupun ponsel ke jaringan WiFi Totolink sesuai perangkat yang dipakai.
2. Masuk ke Halaman Router Totolink
Setelah perangkat terhubung ke jaringan WiFi, buka peramban dan login ke jaringan router dengan memasukkan tautan http://192.168.0.1/ pada address bar.
ADVERTISEMENT
3. Login Router Perangkat
Sistem akan menampilkan halaman login perangkat. Jika username dan password belum dimodifikasi, masukkan username dan password dengan kata admin menggunakan huruf kecil. Setelah itu klik tombol Login.
4. Masuk ke Menu System
Halaman Easy Setup Page akan ditampilkan agar pengguna dapat mengakses pengaturan dasar dan pengaturan cepat. Pilih opsi System di navigasi bar yang terletak di bagian kiri.
Untuk mengganti kata sandi Totolink, masuk ke menu Password Setting di bagian dropdown menu System.
5. Ganti Password WiFi Totolink
Ganti password WiFi Totolink dengan membuat username baru dan kata sandi baru di kolom New User Name dan New Password.
Pastikan membuat kata sandi yang unik dan mudah diingat. Konfirmasi kata sandi baru di kolom Confirmed New Password. Selanjutnya ketuk Apply.
ADVERTISEMENT
6. Restart Peramban dan Sambungkan Perangkat
Selanjutnya mulai ulang peramban dan sambungkan perangkat ke jaringan WiFi Totolink dengan kata sandi baru.
Ikuti langkah-langkah di atas untuk mengganti kata sandi WiFi secara rutin. Dengan begitu, kecepatan WiFi akan berjalan lebih stabil dan mencegah terjadinya pembobolan dari pihak yang tak berwenang.
(IPT)