news-card-video
7 Ramadhan 1446 HJumat, 07 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Cara Hapus Akun X secara Sementara dan Permanen

30 Oktober 2023 8:18 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara hapus akun X. Foto: Clodagh Kilcoyne/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara hapus akun X. Foto: Clodagh Kilcoyne/REUTERS
ADVERTISEMENT
Cara hapus akun X (dahulu Twitter) adalah dengan menonaktifkannya terlebih dahulu. X adalah media sosial yang penggunanya bisa membagikan apa yang dipikirkan dalam bentuk teks.
ADVERTISEMENT
Ada berbagai alasan pengguna ingin menghapus akun X-nya, misalnya, karena sudah tak menggunakan akun tersebut. Agar lebih jelas, artikel ini akan membagikan cara menghapus akun X secara sementara dan permanen.

Sekilas tentang X

Ilustrasi cara hapus akun X. Foto: Twitter
X adalah nama terbaru dari media sosial Twitter. Perubahan nama ini terjadi sejak Juli 2023. Setelah mengakuisisinya, Elon Musk mengubah logo baru Twitter yang semula burung biru menjadi X.
Tak hanya itu, domain situs pun juga berubah menjadi x.com. Sementara itu, dikutip dari kumparanTECH, CEO Twitter, Linda Yaccarino, menyampaikan bahwa X memiliki arti melangkah lebih jauh dan lebih eksis dalam mentransformasikan alun-alun global.
Meski begitu, fungsi X sendiri tak berubah karena masih sama dengan Twitter. Menurut buku 1 Juta Rupiah Pertama Anda dari Twitter terbitan Elex Media Komputindo pada 2014, Twitter adalah situs mikroblogging yang bisa dimanfaatkan untuk mencari informasi tertentu tentang hal-hal yang pernah atau baru saja terjadi.
ADVERTISEMENT
Pendiri Twitter sendiri, Evan Williams, pertama kali membuat Twitter dengan tujuan agar pengguna bisa membagikan sesuatu yang menarik untuk dilihat pengguna lain dari seluruh dunia.

Cara Hapus Akun X

Ilustrasi cara hapus akun X. Foto: Dado Ruvic/REUTERS
Data We Are Social mencatat bahwa jumlah pengguna dari seluruh dunia mencapai 372,9 juta per April 2023. Namun ada pula orang yang justru ingin rehat menggunakan media sosial ini.
Pengguna bisa menghapus X secara permanen atau sementara. Dirangkum dari help.twitter.com, berikut cara hapus akun X:

1. Secara Sementara

Menghapus akun X secara sementara disebut juga dengan menonaktifkan akun. Saat pengguna melakukan hal ini, nama pengguna dan profil publik tak akan bisa ditemukan di X. Begini langkah-langkahnya:
ADVERTISEMENT

2. Secara Permanen

Menghapus akun secara permanen bisa dilakukan dengan menonaktifkan akun terlebih dahulu seperti petunjuk di atas. Setelah durasi penonaktifan 30 hari atau pengguna tak masuk ke akun selama periode tersebut, akun X akun dihapus secara otomatis.
Setelah akun dihapus, akun X tersebut tak lagi ada di sistem dan pengguna tak bisa mengakses atau mengaktifkan ulang akun tersebut. Kemudian, nama pengguan akan tersedia untuk pendaftar akun X baru.
ADVERTISEMENT
(NSF)