Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Cara Lapor MNC Play Gangguan Secara Online dan Offline
18 Oktober 2022 17:03 WIB
·
waktu baca 3 menitDiperbarui 10 Maret 2025 12:28 WIB
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Berdasarkan laman resminya, MNC Play merupakan layanan penyedia jaringan Fiber Optic yang tepercaya dan sudah memiliki banyak pelanggan. Tidak hanya menyediakan jaringan Internet berkecepatan tinggi, MNC Play juga memiliki layanan unggulan seperti TV Kabel dengan 160 saluran HD.
Lebih lanjut, perusahaan ini juga menyediakan layanan interaktif new media yang berfungsi untuk mengotrol keamanan rumah dan layanan sambungan telepon rendah biaya.
Meskipun sudah memiliki banyak pelanggan, bukan berarti layanan jaringan MNC Play tanpa kendala. Seperti provider lainnya MNC Play juga kerap mengalami gangguan.
Contohnya seperti jaringan yang sering loss, kecepatan Internet yang drop tanpa ada informasi dari pihak pusat, Wi-Fi mati dan tidak bisa tersambung.
Oleh karena itu, penting bagi pelanggan mengetahui cara lapor MNC Play gangguan. Kamu dapat mengetahui caranya pada penjelasan di bawah ini.
ADVERTISEMENT
Cara Lapor MNC Play Gangguan
Dikutip dari laman mncplay.id, cara lapor MNC Play gangguan bisa dilakukan secara online melalui layanan WhatsApp interative MNC Play, Live Chat dengan Customer Care MNC Play, Call Center MNC Play.
Sementara untuk lapor MNC Play Gangguan secara offline adalah dengan datang langsung ke kantor MNC Play. Berikut langkah-langkahnya.
Cara Lapor MNC Play Gangguan Melalui WhatsApp
Cara lapor MNC Play gangguan yang pertama adalah melalui WhatsApp Interactive MNC Play di nomor +62 899-1500-686. Agar lebih jelas, kamu bisa mengikuti tutorial berikut ini.
Cara Lapor MNC Play Gangguan Melalui Live Chat Customer Care MNC Play
Alternatif lainnya, kamu bisa menggunakan layanan Live Chat Customer Care MNC Play melalui situs resminya. Ikuti langkah-langkah di bawah ini.
ADVERTISEMENT
Cara Lapor MNC Play Gangguan Melalui Layanan Pusat Panggilan MNC Play
Selain cara di atas, kamu bisa melaporkan gangguan jaringan MNC Play dengan menghubungi call center atau pusat panggilan MNC Play di nomor telepon 1500121. Dengan cara ini, kamu bisa berbicara langsung dengan admin customer service MNC Play.
Cara Lapor MNC Play Gangguan dengan Datang ke Kantor MNC Play
Kamu juga bisa melaporkan gangguan jaringan MNC Play dengan datang ke kantor pusat dari MNC Play jika kesulitan menghubungi customer service. Alamat kantor Head Office MNC Play berada di MNC Tower Lantai 10, 11, 12A, Kebon Sirih, Jakarta Pusat.
Itulah cara lapor MNC Play gangguan yang bisa dilakukan oleh pelanggan. Semoga informasi di atas bermanfaat, ya!
*Artikel ini dibuat sesuai ketentuan yang berlaku pada 18 Oktober 2022.
(IPT)