Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Cara Main Game Akinator, Permainan Ringan Pelepas Penat
10 Oktober 2022 15:33 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Cara main game Akinator dapat dengan mudah dilakukan. Gim viral yang satu ini secara umum akan menyediakan berbagai pertanyaan dan menebak tokoh yang ada di pikiranmu.
ADVERTISEMENT
Dari konsep tersebut dapat dipahami bahwa gim Akinator cocok bagi kamu yang tak ingin memainkan gim bergenre berat. Sebab, gim ini cenderung santai untuk dimainkan.
Dikutip dari laman resminya, Akinator merupakan gim yang dikembangkan oleh Elokence pada 2007. Melalui gim ini, pihak pengembang ingin menciptakan inovasi permainan unik berbasis web dan aplikasi ponsel secara global.
Menurut informasi dari berbagai sumber, gim Akinator memanfaatkan algoritma ID3 yang memungkinkan sistem mengelompokkan jawaban yang dipilih setiap pemain. Berangkat dari jawaban tersebut, sistem akan menebak pikiran pemain.
Cara Main Game Akinator
Selain memahami cara kerja gim Akinator, langkah-langkah yang harus dimainkan dalam gim ini juga penting untuk diketahui.
Kamu bisa mengakses gim ini secara gratis atau memanfaatkan versi berbayarnya di aplikasi. Keduanya juga tak memiliki cara bermain yang berbeda secara signifikan. Kamu bisa memainkannya melalui aplikasi ponsel maupun situs web dengan sambungan Internet.
ADVERTISEMENT
Cara Main Game Akinator Melalui Aplikasi
Untuk memainkan gim Akinator melalui aplikasi, kamu hanya perlu memikirkan satu karakter yang akan ditebak oleh jin ajaib dalam permainan ini. Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut.
Cara Main Game Akinator Melalui Situs Web
Kamu juga dapat memainkan gim Akinator melalui situs web. Cara ini menjadi opsi bagi kamu yang tak ingin menambah beban di ruang penyimpanan pada ponsel.
ADVERTISEMENT
Kamu bisa langsung memainkan gim ini tanpa melakukan registrasi terlebih dahulu. Berikut langkah-langkahnya:
Gim Akinator terbilang mudah dimainkan dan tak mengharuskan kamu memikirkan strategi permainan yang berat. Karena itu, gim ini cocok bagi kamu yang ingin bermain dengan santai tanpa menguras pikiran.
Itulah cara main gim Akinator. Apakah kamu tertarik untuk mencobanya? Selamat bermain!
(ANM)