Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Cara Membagi Bandwidth IndiHome Tanpa Mikrotik
27 Oktober 2021 14:46 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Cara membagi bandwidth IndiHome tanpa mikrotik bisa kamu lakukan sendiri di rumah. Bandwidth merupakan tolak ukur kecepatan koneksi internet. Jika banyak perangkat yang menggunakan bandwidth, maka kecepatan internet akan menurun.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, mikrotik merupakan sebuah sistem operasi untuk memudahkan pengguna dalam menerapkan sistem administrasi di suatu aplikasi.
Tak jarang pula, para pengguna IndiHome mengeluhkan koneksi internet yang lambat. Padahal, banyak faktor yang memengaruhinya. Salah satunya adalah banyaknya perangkat yang tersambung pada bandwidth.
Jika kamu mengalami kendala tersebut, How To Tekno akan memberikan tutorial singkat mengenai cara membagi bandwith WiFi IndiHome tanpa mikrotik.
Cara Membagi Bandwidth IndiHome Tanpa Mikrotik di Rumah
Terdapat dua cara untuk melakukan tutorial ini, yaitu melalui pengaturan konfigurasi modem dan software.
1. Konfigurasi Modem
Berikut ini adalah cara membagi bandwidth IndiHome tanpa mikrotik melalui pengaturan konfigurasi modem:
2. Lewat Aplikasi
Selain mengatur konfigurasi pada modem, kamu juga bisa membagi bandwidth IndiHome tanpa mikrotik melalui beberapa software yang bisa diunduh melalui laman resminya. Berikut ini adalah dua software yang sering digunakan:
ADVERTISEMENT
1. SoftPerfect Bandwidth Manager
SoftPerfect Bandwidth Manager merupakan software yang biasa digunakan untuk membagi bandwidth powerful. Cara mengatur software ini sangatlah mudah, yaitu dengan mengunduhnya di https://www.softperfect.com/products/bandwidth/. Lalu, instal pada komputer atau laptop.
Jika ingin menggunakan software ini, kamu perlu menggunakan dua LAN chord yang sudah terpasang pada komputer atau laptop server tersebut.
2. NetLimiter
Selain software pertama, cara yang bisa kamu gunakan untuk membagi bandwidth sebagai pengganti alternatif mikrotik adalah NetLimiter.
Melalui software ini, kamu bisa mengatasi kendala pada jaringan internet. Kamu bisa mengunduhnya melalui alamat https://www.netlimiter.com/.
Selain itu, kamu juga bisa membatasi pembagian bandwidth. Salah satunya adalah membatasi bandwidth pada setiap komputer, di mana software ini akan sanggup mengerjakan sendiri dalam membatasi bandwidth tersebut.
ADVERTISEMENT
Itulah beberapa tutorial cara membagi bandwidth IndiHome tanpa mikrotik. Dengan begitu, kamu bisa mengetahui penyebab dari lambatnya koneksi internet.
(SAN)