Cara Memindah Data dari HP Lama ke HP Baru Samsung

Konten dari Pengguna
16 Juni 2022 17:50 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi memindah HP lama ke HP baru Samsung. Foto. Samsung.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi memindah HP lama ke HP baru Samsung. Foto. Samsung.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Saat membeli HP baru merek Samsung, kamu akan membutuhkan informasi mengenai cara memindah data dari HP lama ke HP baru Samsung pribadi.
ADVERTISEMENT
Melalui artikel ini, How To Tekno akan berbagi tutorial atau cara memindah data dari HP lama ke HP baru Samsung dengan mudah.
Samsung memiliki cara sendiri untuk memberikan layanan pemindahan data tersebut. Berdasarkan laman resminya, Samsung menggunakan aplikasi Smart Switch yang memudahkan penggunanya untuk memindahkan dokumen, kontak, foto, musik, dan data lainnya ke HP baru Samsung.
Berikut cara memindahkan data dari HP lama ke HP baru Samsung dengan fitur Smart Switch yang bisa kamu lakukan dengan mudah. Langsung saja, simak uraian lengkapnya di bawah ini.

Cara Memindah Data dari HP Lama ke HP Baru Samsung

Ilustrasi HP Samsung. Foto: Kevin S. Kurnianto/Kumparan
Dikutip dari laman resmi Samsung, Smart Switch adalah aplikasi yang dikeluarkan oleh Samsung untuk memindahkan data dari berbagai perangkat seperti Android, iOS, smart watch, hingga laptop.
ADVERTISEMENT
Berikut dua cara memindahkan data dari HP lama ke HP baru Samsung menggunakan aplikasi Smart Switch yang bisa kamu lakukan:

Cara Memindah Data Melalui Sesama Android

Meskipun berbeda OSnya, Smart Switch Samsung Mobile memungkinkan penggunanya untuk memindah data dari HP lama ke HP baru Samsung secara langsung. Adapun cara selengkapnya, yaitu:
1. Unduh Aplikasi Smart Switch
Ilustrasi aplikasi Smart Switch. Foto: Samsung.
Langkah pertama yang dilakukan adalah mengunduh aplikasi Smart Switch Mobile di Google Play Store. Pasang juga aplikasi tersebut di HP Android lama kamu.
2. Izinkan aplikasi
Klik tombol “Setuju” di halaman pertama Samsung Smart Switch yang terbuka. Jangan lupa klik tombol “Izinkan” untuk memberi akses aplikasi ke berbagai file pada dua perangkat ponsel tersebut.
3. Pilih koneksi
Setelah berhasil memasang aplikasi Smart Switch pada dua perangkat, pilih opsi untuk memindah data melalui koneksi Wi-Fi atau dengan kabel data yang dimiliki. Jika menggunakan koneksi Wi-Fi, letakkan kedua perangkat berdekatan dengan jarak 20 cm. Jika menggunakan kabel, sesuaikan dengan tipe kabelnya, ya!
ADVERTISEMENT
4. Hubungkan dua perangkat yang berbeda
Jalankan aplikasi ini di kedua perangkat lama dan baru kamu. Pada HP lama klik opsi ‘Android Device’ kemudian klik ‘Start’ dan ‘Connect’ untuk menghubungkan dengan HP baru kamu. Selanjutnya klik ‘Galaxy/Android’ sebagai sumber proses mengirim data.
5. Proses memindah data
Pada tahap ini kamu sudah bisa mulai memindah data dengan mengeklik ‘Kirim Data’ pada ponsel lama dan klik ‘Terima Data’ pada HP baru Samsung. Ikuti prosedur selanjutnya sesuai instruksi yang diperintahkan. Biasanya pemindahan membutuhkan waktu 20-30 menit. Tunggu sampai prosesnya selesai.

Cara Memindah Data Melalui Laptop

Selain lewat HP secara langsung, aplikasi Smart Switch Samsung Mobile juga bisa digunakan untuk memindahkan data HP lama ke HP baru dengan perantara laptop atau PC. Kamu bisa mengunduh aplikasi Smart Switch Mobile Samsung dan memasangnya pada perangkat elektronik pribadi.
ADVERTISEMENT
Setelah berhasil dipasang, jalankan Smart Switch di komputer kamu dan hubungkan HP Samsung baru menggunakan kabel data. Aplikasi tersebut akan mengenali data di perangkat lama dan mulai memindahkannya ke perangkat baru.
Demikian dua cara memindah data dari HP lama ke HP Samsung baru menggunakan aplikasi Samsung Smart Switch Mobile dengan mudah. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!
(IPT)