Konten dari Pengguna

Cara Menampilkan Persentase Baterai Vivo untuk Semua Tipe

7 November 2023 13:35 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara menampilkan persentase baterai Vivo. Foto: unsplash.com.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara menampilkan persentase baterai Vivo. Foto: unsplash.com.
ADVERTISEMENT
Cara menampilkan persentase baterai Vivo perlu dipahami pengguna agar bisa mengetahui kapasitas sisa daya ponsel. Secara default atau standar tampilan persentase baterai terletak di status bar.
ADVERTISEMENT
Mengetahui cara menampilkan persentase baterai Vivo dapat membantu pengguna untuk menentukan kapan waktu yang tepat untuk mengisi daya ponsel. Untuk mengetahui petunjuknya, simak penjelasan artikel ini sampai selesai.

Sekilas tentang Persentase Baterai Vivo

Ilustrasi cara menampilkan persentase baterai Vivo. Foto:Vivo.com.
Persentase baterai ponsel memiliki fungsi sebagai penunjuk jumlah daya yang tersisa pada ponsel. Baterai ponsel hampir sama seperti baterai pada perangkat lain yang kualitasnya dapat menurun.
Semakin ponsel lama dipakai, daya baterai juga akan berkurang sehingga tak mampu menahan jumlah daya yang sama. Oleh karena itu, pengisian ulang baterai yang tepat dapat memperpanjang masa pakai baterai.
Menurut techadvisor.com, baterai ponsel dapat diisi ulang saat persentase baterai belum mencapai 30 persen. Hal ini bisa diketahui dengan melihat status persetase baterai Vivo pada status bar.
ADVERTISEMENT

Cara Menampilkan Persentase Baterai Vivo

Ilustrasi cara menampilkan persentase baterai Vivo. Foto: unsplash.com/The Average Tech Guy
Dikutip dari laman vivo.com, berikut cara menampilkan persentase baterai Vivo yang bisa diikuti semua tipe ponsel.

1. Buka Menu Pengaturan

Pada layar beranda klik menu Pengaturan dengan ikon roda gigi.

2. Masuk ke Menu Status Bar

Gulir layar dan pilih opsi 'Status Bar and Notification'. Pada menu ini akan muncul berbagai daftar menu konfigurasi status bar termasuk notifikasi, lockscreen, dan persentase baterai.

3. Pilih opsi Battery Percentage

Untuk menampilkan persentase baterai, klik opsi 'Battery Percentage'. Pada opsi ini akan tersedia tiga opsi, di antaranya None atau tak ada, Outside the Battery icon, dan Inside the Battery Icon.

4. Tampilkan Persentase Baterai

Pilih 'Outside the Battery Icon' atau 'Inside The Battery Icon' untuk menampilkan persentase baterai. Opsi pertama akan menampilkan baterai di luar ikon baterai pada status bar.
ADVERTISEMENT
Sementara itu opsi kedua akan menampilkan persentase baterai di dalam ikon baterai pada status bar.

5. Selesai

Sekarang, pemilik ponsel dapat memeriksa sisa daya baterai ponsel. Dengan begitu pengisian ulang bisa dilakukan pada waktu yang tepat. Pengguna dapat mengisi baterai saat persentasi menunjukkan 30% dan cabut charger saat mencapai 90%.
Sebab, mengisi baterai sampai 100% disebut dapat menyebabkan baterai menua lebih cepat. Mengisi baterai ponsel saat terkuras habis atau di bawah 20% juga tak disarankan. Hal ini dapat memperpendek masa pakai baterai.

Tip agar Baterai Vivo Tetap Awet

Tipa agar baterai Vivo awet dan tahan lama. Foto: pexels.com.
Baterai ponsel pintar menjadi salah satu komponen penting. Saat baterai ponsel tak berfungsi dengan baik, ponsel tak akan bisa dipakai dengan optimal.
ADVERTISEMENT
Dirangkum dari laman makeusof.com, berikut tip praktis untuk menjaga kesehatan baterai ponsel agar awet dan tahan lama.

1. Aktifkan Mode Hemat Daya

Cara tercepat untuk menghemat baterai adalah mengaktifkan mode hemat daya. Mode ini bisa diaktifkan melalui Pengaturan pada menu Power Saving.

2. Nonaktifkan Fitur Lokasi

Untuk menghemat masa pakai baterai, nonaktifkan layanan lokasi dan aktifkan hanya jika diperlukan. Atur penggunaan lokasi pada aplikasi ponsel dengan fitur tersebut saat membuka aplikasi saja.
Tindakan ini akan membantu ponsel untuk menghemat daya baterai karena melarang aplikasi menggunakan fitur lokasi di latar belakang.

3. Aktifkan Fitur Kecerahan Layar Otomatis

Aktifkan fitur kecerahan layar secara otomatis agar dapat bekerja berdasarkan pencahayaan lingkungan. Pengguna dapat menyesuaikan konfigurasi perangkat menjadi manual dan diatur dalam level kecerahan paling rendah apabila di tempat tertutup.
ADVERTISEMENT
(IPT)