Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Cara Mencari Bot di Telegram, Ini Tip yang Perlu Diperhatikan
5 Juni 2023 15:23 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bot menjadi salah satu fitur Telegram yang memiliki banyak manfaat untuk pengguna. Cara mencari bot di Telegram perlu dipahami pengguna agar dapat menemukan bot yang diinginkan dengan tepat.
ADVERTISEMENT
Di artikel ini, How To Tekno akan berbagi cara mencari bot di Telegram. Sebelum itu, simak terlebih dulu informasi tentang fitur Bot Telegram di bawah ini.
Sekilas tentang Bot Telegram
Telegram merupakan aplikasi pesan instan yang memiliki berbagai fitur menarik. Layanan yang dirilis pada Agustus 2013 tersebut memungkinkan pengguna untuk tak membagikan nomor telepon yang didaftarkan.
Berdasarkan laman resminya, aplikasi ini bersifat open source dan mendukung layanan bot pihak ketika untuk menghadirkan fungsi tambahan. Ada ribuan bot yang bisa dipakai pengguna dengan berbagai fungsi berbeda-beda.
Bot Telegram dapat dipakai untuk menyelesaikan berbagai tugas ringan seperti memeriksa email, mencari teman, menerjemahkan bahasa, hingga bermain gim bersama pengguna lainnya dan mengatur jadwal harian.
ADVERTISEMENT
Untuk menggunakan bot Telegram, How To Tekno sudah merangkum tutorial mencari bot di Telegram sesuai kebutuhan pada penjelasan berikut ini.
Cara Mencari Bot di Telegram
Tip Mencari Bot Telegram
Saat menggunakan bot di Telegram ada tips yang perlu diperhatikan. Salah satunya, gunakan bot resmi karena ada banyak bot Telegram yang dibuat pengguna amatir dengan tingkat keamanan lemah.
Bot tak resmi dapat meretas akun Telegram yang dipakai pengguna. Menurut laporan Wired.com, bot Telegram dibuat dengan kerangka keamanan berbeda dari aplikasi resminya. Telegram menggunakan MTPRoto, sedangkan bot dienkripsi melalui HTTPS.
Menurut para ahli, HTTPS tak memiliki perlindungan yang cukup. Perbedaan enkripsi ini harus menjadi pertimbangan pengguna saat ingin memakai bot Telgeram.
ADVERTISEMENT
Meski Telegram terkenal dengan sistem yang sulit diretas, bot dapat membuka pintu keamanan tersebut dan membuat aplikasi rentan terhadap peretasan.
(IPT)