Cara Mendapatkan Centang Biru Telegram dan Persyaratannya

Konten dari Pengguna
19 Maret 2023 17:32
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara mendapatkan centang biru Telegram. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara mendapatkan centang biru Telegram. Foto: Unsplash
Cara mendapatkan centang biru Telegram bisa dilakukan dengan mengajukan permohonan ke pihak Telegram. Kamu bisa menyimak artikel ini apabila ingin mendapatkan centang biru di aplikasi pesan instan tersebut.
Menurut laman resmi Telegram, centang biru atau verifikasi Telegram bisa diperoleh untuk saluran, grup, atau bot resmi. Pengguna yang ingin mengajukan centang biru Telegram bisa berupa organisasi atau tokoh masyarakat dengan proses dan persyaratan yang sama.
Verifikasi pada akun Telegram dimaksudkan untuk memberikan identifikasi resmi, bukan sebuah pengesahan atau hal lainnya. Selain itu, verifikasi juga tidak akan memberikan fitur tambahan pada akun tersebut.

Syarat Mendapatkan Centang Biru Telegram

Ilustrasi cara mendapatkan centang biru Telegram. Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara mendapatkan centang biru Telegram. Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
Sebelum mengajukan centang biru Telegram, kamu harus memenuhi persyaratan yang diberikan. Berikut daftarnya yang dirangkum dari laman resmi Telegram:
  • Centang biru tak dapat diberikan pada akun pengguna pribadi, melainkan hanya bisa untuk saluran, grup, dan bot resmi.
  • Saluran, bot, atau grup publik harus mendapatkan verifikasi setidaknya dari dua media sosial lainnya, yaitu TikTok, Instagram, Facebook, YouTube, VK, dan Snapchat.
  • Pengguna juga harus menambahkan tautan saluran Telegram ke profil media sosial yang sudah diverifikasi untuk mengonfirmasi bahwa akun tersebut benar-benar milikmu.
  • Akun Telegram yang tak terbantahkan di Wikipedia dan memenuhi Pedoman Keterkenalan Wikipedia, bisa memenuhi persyaratan verifikasi Telegram.
  • Saluran, grup, atau bot Telegram yang sudah diverifikasi tidak bisa mengubah nama atau tautan pendeknya. Jika mengubah hal tersebut, verifikasi atau centang biru akan hilang.

Cara Mendapatkan Centang Biru Telegram

Ilustrasi cara mendapatkan centang biru Telegram. Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara mendapatkan centang biru Telegram. Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
Jika sudah memenuhi semua persyaratan di atas, kamu bisa mengajukan centang biru Telegram. Mengutip laman techscanner, berikut cara mendapatkan centang biru Telegram:
  1. Pastikan semua persyaratan di atas sudah kamu penuhi, termasuk meletakkan tautan ke akun media sosial yang sudah diverifikasi.
  2. Kemudian, buka @VerifyBot (alamat tautan: t.me/verifybot) untuk memulai proses mendapatkan centang biru Telegram.
  3. Lalu, klik 'Send Massage' apabila kamu membuka ruang obrolan lewat tautan.
  4. Setelah berada di ruang obrolan Verify Bot Telegram, klik 'Start' untuk mulai mengajukan permohonan centang biru.
  5. Verify Bot akan memintamu untuk mengirim nama pengguna saluran, bot, atau grup publik Telegram yang ingin kamu ajukan permohonan mendapatkan centang biru.
  6. Lalu, klik tombol 'Lanjutkan'.
  7. Setelah itu, kamu akan diminta untuk memasukkan nama pengguna dari media sosial yang terverifikasi, misalnya, akun Twitter dan Facebook.
  8. Tunggu beberapa saat dan Telegram akan meninjau. Apabila akun yang kamu ajukan sudah memenuhi persyaratan, akan muncul lencana verifikasi pada akun tersebut.
  9. Selesai.
Sekian cara mendapatkan centang biru Telegram. Dengan adanya centang biru di akun Telegram yang kamu kelola, pengguna lain bisa lebih mudah menemukannya. Selain itu, akun tersebut juga akan terlihat resmi dan lebih profesional.
(NSF)
Apakah akun Telegram pribadi bisa mendapatkan centang biru?
chevron-down
Apa saja media sosial yang bisa digunakan sebagai syarat verifikasi Telegram?
chevron-down
Apakah akun Telegram terverifikasi akan mendapat fitur tambahan?
chevron-down
editor-avatar-0
Baca Lainnya
Sedang memuat...
S
Sedang memuat...
·
Sedang memuat...
S
Sedang memuat...
·
Sedang memuat...
S
Sedang memuat...
·
Sedang memuat...
S
Sedang memuat...
0 Suka·0 Komentar·
01 April 2020
Sedang memuat...
S
Sedang memuat...
0 Suka·0 Komentar·
01 April 2020
Sedang memuat...
S
Sedang memuat...
0 Suka·0 Komentar·
01 April 2020
Sedang memuat...
S
Sedang memuat...
0 Suka·0 Komentar·
01 April 2020
Sedang memuat...
S
Sedang memuat...
0 Suka·0 Komentar·
01 April 2020