Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Cara Mengaktifkan Ketuk Layar 2 Kali di Vivo
11 Desember 2023 19:25 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Cara mengaktifkan ketuk layar 2 kali di Vivo menjadi salah satu cara cepat untuk menghidupkan perangkat. Vivo merupakan ponsel pintar yang menawarkan berbagai fitur untuk memudahkan aktivitas penggunanya.
ADVERTISEMENT
Pengguna Vivo yang ingin mengetahui cara mengaktifkan ketuk layar 2 kali di Vivo dapat meyimak artikel ini sampai selesai. How To Tekno akan berbagi petunjuknya secara rinci dan informasi lain tentang fitur tersebut. Berikut ulasannya.
Cara Mengaktifkan Ketuk Layar 2 Kali di Vivo
Dalam sistem operasi Android FunTouch Vivo, ketuk layar 2 kali merupakan salah satu fitur Smart Motion. Dikutip dari vivo.com, fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengaktifkan ponsel aktif dari kondisi istirahat ketika layar diketuk dua kali dengan jari.
Dengan adanya fitur ini, pengguna tak perlu menekan tombol Power agar membuat layar kembali aktif. Apalagi jika pengguna sedang sibuk dan perlu melihat ponsel dengan cepat. Fitur ketuk layar 2 kali tersebut akan sangat membantu.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman vivo.com, cara mengaktifkan ketuk layar 2 kali di Vivo bisa dilakukan pada menu Setting. Secara rinci, berikut petunjuknya yang bisa diikuti pengguna.
1. Masuk ke Menu Setting
Pilih menu Setting pada layar beranda ponsel dengan ikon gerigi. Selanjutnya pilih Shortcut and Accessibility pada daftar menu yang muncul.
2. Pilih opsi Smart Motion
Gulir layar dan pilih opsi Smart Motion pada daftar menu. Pada menu tersebut ketuk tombol Smart Turn On/Off Screen.
3. Aktifkan Fitur Ketuk Layar 2 Kali
Setelah itu, aktifkan fitur Double Tap to Turn On/Off Layar dengan menggeser tombol menjadi aktif. Setelah fitur ini diaktifkan, aktifkan layar dengan mengetuk layar dua kali.
Perlu diingat, pengguna Vivo V5 Plus dan V9 tak bisa mengaktifkan fitur tersebut karena fitur ini tak didukung pada perangkat tersebut. Selain fitur ketuk dua kali layar, pengguna dapat mengaktifkan layar hanya dengan mengangkat layar sebesar 30 derajat.
ADVERTISEMENT
Teknik tersebut bisa dilakukan dengan mengaktifkan fitur Raise to Wake. Cara mengaktifkan fitur tersebut dapat disimak di bawah ini.
Cara Mengaktifkan Fitur Raise to Wake
Fitur Raise To Wake Vivo memungkinkan pengguna untuk menghidupkan layar hanya dengan mengangkat ponsel dari meja atau mengeluarkan perangkat dari saku.
Tak perlu menekan tombol apa pun, pengguna dapat mengaktifkan layar ponsel dengan mengangkat ponsel sebesar 30 derajat.
Masih dari sumber yang sama, cara mengaktifkan fitur Raise to Wake dapat melalui menu Setting Smart Motion. Berikut langkah-langkahnya yang bisa diikutii.
1. Masuk ke Menu Setting
Ketuk menu Setting yang ada pada layar beranda ponsel dengan ikon gerigi. Selanjutnya pilih Shortcut and Accessibility.
ADVERTISEMENT
2. Pilih Smart Motion
Pada daftar menu yang muncul klik opsi Smart Motion. Pada halaman baru, ketuk Smart Screen On/Off.
3. Aktifkan Raise to Wake
Aktifkan tombol di samping Raise to Wake dengan menggeser tombol menjadi aktif. Secara otomatis, perangkat akan aktif saat diangkat 30 derajat.
(IPT)