Konten dari Pengguna

Cara Mengaktifkan Notifikasi Screenshot Instagram, Apakah Ada?

21 Januari 2023 17:50 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara mengaktifkan notifikasi screenshot Instagram. Foto: Unsplash.com/Brett Jordan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara mengaktifkan notifikasi screenshot Instagram. Foto: Unsplash.com/Brett Jordan
ADVERTISEMENT
Cara mengaktifkan notifikasi screenshot di Instagram kerap dicari pengguna jejaring sosial berbagai foto dan video itu. Namun, sebelum itu apakah Instagram dapat memberikan notifikasi screenshot?
ADVERTISEMENT
Artikel ini akan membagikan informasi tentang notifikasi screenshot yang hingga kini masih dibahas para pengguna Instagram. Jadi, simak hingga selesai untuk mendapat penjelasan selengkapnya, ya!

Apakah Ada Notifikasi Screenshot di Instagram?

Ilustrasi cara mengaktifkan notifikasi screenshot Instagram. Foto: Unsplash.com/Claudio Schwarz
Sebelum mengetahui cara mengaktifkan notifikasi screenshot Instagram, kamu bisa menyimak tentang notifikasi screenshot yang diberikan Instagram terlebih dahulu.
Notifikasi screenshot ini kerap disalahpahami pengguna. Mereka mengira bahwa notifikasi screenshot yang dimunculkan Instagram adalah ketika pengguna lain menangkap layar pada postingan, video, dan Story yang kamu buat.
Mengutip dari laman lifewire, Instagram hanya memberikan notifikasi pada pesan pribadi yang diatur secara khusus ketika penerima mengambil tangkapan layar.
Sebenarnya, notifikasi tangkap layar di Story Instagram diketahui memang pernah ada pada Februari 2018. Namun, dikutip dari Reader's Digest, fitur itu tak berlangsung lama dan hilang pada Juni di tahun yang sama karena alasan privasi pengguna.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut, mengenai pesan pribadi yang bisa memberikan notifikasi bila penerima melakukan tangkap layar akan di bahas selengkapnya di bawah. Kamu juga dapat melihat cara membuat pesan tersebut dan mengaktifkan notifikasinya.

Cara Mengaktifkan Notifikasi Screenshot Instagram

Ilustrasi cara mengaktifkan notifikasi screenshot Instagram. Foto: Unsplash.com/Jakob Owens
Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, notifikasi screenshot Instagram hanya ada pada pesan pribadi yang diatur khusus. Bagimana cara membuatnya? Berikut langkah-langkanya:

1. Cara Mengaktifkan Notifikasi Instagram

Sebelum mempraktikkan cara mengirim pesan pribadi khusus yang bisa mengirim notifikasi screenshot, kamu harus memastikan bahwa notifikasi Instagrammu sudah aktif. Dikutip dari Pusat Bantuan Instagram, begini caranya:
ADVERTISEMENT

2. Kirim Pesan Pribadi Khusus

Selanjutnya, kamu bisa mengirim pesan pribadi khusus, jadi bila ada penerima pesan yang melakukan tangkapan layar akan ada notifikasi masuk ke akunmu. Begini caranya:
Apabila penerima melakukan tangkapan layar pada pesan tersebut, kamu akan menerima notifikasi bertuliskan "(Nama pengguna) took a screenshot of the photo you sent."
Itulah cara mengaktifkan screenshot Instagram yang bisa kamu ikuti. Semoga informasi di atas membantu dan selamat mencoba!
ADVERTISEMENT
(NSF)