Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Cara Mengaktifkan Quiet Mode Instagram untuk Jeda Notifikasi
14 November 2023 12:28 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Quiet Mode Instagram membuat pengguna dapat menghentikan notifikasi agar dapat beristirahat dengan tenang di malam hari. Cara mengaktifkan Quiet Mode Instagram dapat dilakukan melalui pengaturan notifikasi aplikasi.
ADVERTISEMENT
Di artikel ini, How To Tekno akan menjabarkan cara mengaktifkan Quiet Mode Instagram secara rinci. Jadi, simak sampai selesai untuk mengetahui petunjuknya secara lengkap.
Tentang Quiet Mode Instagram
Quiet Mode merupakan fitur Instagram yang dirilis pada 19 Januari 2023. Berdasarkan laman about.fb.com, fitur ini membantu pengguna untuk tetap fokus dan memberikan batasan pada pengikut atau pengguna Instagram lainnya.
Saat fitur ini diaktifkan, pengguna tak akan menerima notifikasi apa pun. Status aktivitas profil juga akan berubah untuk memberi tahu pengguna lain. Sistem akan secara otomatis mengirimkan balasan ketika ada pengguna lain mengirim pesan langsung.
Saat mengaktifkan mode tersebut pengguna dapat mengatur waktu sesuai jadwal yang dibutuhkan. Menurut laman help.instagram.com, waktu default mode Quiet adalah setiap malam dari pukul 23.00 hingga 07.00.
ADVERTISEMENT
Namun, waktu tersebut dapat diedit di menu Setting layaknya fitur Do Not Disturb di ponsel Android dan iPhone. Saat mode Quiet berakhir, pengguna akan menerima ringkasan setiap notifikasi atau pesan baru saat mode Quiet aktif.
Cara Mengaktifkan Quiet Mode Instagram
Cara mengaktifkan Quiet Mode Instagram dapat dilakukan dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini. Dirangkum dari laman Pusat Bantuan Instagram, berikut rinciannya:
1. Masuk ke menu Setting
Buka aplikasi Instagram dan masuk ke akun yang terdaftar menggunakan nama pengguna atau email dan kata sandi. Ketuk foto profil di kanan bawah untuk membuka profil akun.
Ketuk menu Lainnya dengan ikon garis tiga di kanan atas dan pilih Setting pada daftar menu yang muncul.
ADVERTISEMENT
2. Klik opsi Notification
Ketuk opsi Notification dengan ikon lonceng. Pada daftar menu yang muncul ketuk Quiet Mode.
3. Aktifkan Quiet Mode
Ketuk tombol di samping opsi Quiet Mode dengan menggeser tombol menjadi aktif. Atur waktu mulai sesuai kebutuhan. Misalnya pada opsi Start Time diatur menjadi 21.00 dan opsi End Time jadi 05.00. Pengguna bisa mengaktifkan mode ini hingga 12 jam setiap hari.
Selain melalui fitur Quiet Mode, pengguna juga bisa menjeda notifikasi aplikasi untuk waktu yang lebih lama. Caranya bisa disimak pada pemaparan berikut.
Cara Menjeda Notifikasi Aplikasi Instagram
Apabila ingin melakukan aktivitas dengan tenang tanpa notifikasi Instagram apa pun, pengguna dapat menjeda notiifkasi aplikasi. Masih dari sumber yang sama, berikut petunjuk menjeda notifikasi Instagram.
ADVERTISEMENT
(IPT)