Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Cara Mengatasi Hotspot Tidak Tersambung di Perangkat Lain
6 Januari 2022 15:26 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Cara mengatasi hotspot tidak tersambung bisa dilakukan dengan berbagai metode pengecekan. Misalnya, perangkat HP Android yang sekarang ini telah memiliki fitur menghubungkan jaringan Internet untuk memudahkan para penggunanya dalam melakukan aktivitas.
ADVERTISEMENT
Salah satu fitur canggih di HP Android, yakni Hotspot, atau fitur untuk berbagi koneksi Internet antarperangkat. Apabila tiba-tiba ponselmu kehabisan kuota Internet, kamu bisa meminta tolong ke pengguna lain untuk menyalakan area bersinyal agar dapat mengakses Internet.
Namun, biasanya ada saja kendala yang terjadi saat menyalakannya. Hal yang sering terjadi, yaitu area bersinyal tak bisa tersambung di perangkat lain padahal pengaturannya sudah dalam keadaan aktif.
Tentu ada beberapa penyebab yang perlu diatasi agar perangkat area bersinyal bisa segera tersambung di perangkat lain. Untuk itu ikuti cara mengatasi hotspot tidak tersambung di bawah ini, sehingga kamu tak harus membawanya ke tukang servis.
Cara Mengatasi Hotspot Tidak Tersambung
Cara mengatasi hotspot tidak tersambung bisa dilakukan dengan mengecek kuota Internet, melakukan restart, mengubah nama dan kata sandi, serta menyambungaknnya via Bluetooth. Kemudian untuk tahapan detailnya, simak tulisan berikut ini.
1. Periksa kuota Internet HP yang dijadikan Hotspot
ADVERTISEMENT
Saat mengakitfkan area bersinyal pastikan kuota pada HP tersebut memadai. Sebab hotspot akan tersambung apabila tersedia kuota Internet di dalamnya. Jika kuota Internet habis, tentu saja area bersinyal tidak dapat tersambung di perangkat lain.
2. Lakukan restart pada perangkat yang digunakan sebagai hotspot
Cara selanjutnya, lakukan restart saat perangkat yang digunakan sebagai area bersinyal tidak bisa tersambung dengan perangkat lain. Hal itu bisa saja terjadi karena ada sistem perangkat yang mengalami eror. Dengan demikian kamu harus memulai ulang agar hotspot bisa segera digunakan.
3. Ubah kata sandi dan nama Hotspot
Cara lain yakni mengganti nama area bersinyal dan mengubah kata sandi lama dengan yang baru. Sebab, bisa jadi pengguna hotspot di perangkat kamu sudah terlalu banyak, sehingga perangkat baru tak dapat tersambung.
ADVERTISEMENT
Penyebab lain bisa juga karena perangkat lain masih memakai area bersinyal yang tertaut dengan kata sandi lama. Cara menggantinya, yakni dengan membuka menu Pengaturan, lalu klik Network dan Internet, pilih WiFi, ganti nama area bersinyal, dan kata sandinya.
4. Sambungkan Hotspot melalui Bluetooth
Bila ketiga cara di atas masih belum berhasil untuk menyambungkan area bersinyal di perangkat lain, kamu bisa mencoba cara terakhir ini. Caranya adalah dengan sambungan Bluetooth.
Mungkin masih ada yang belum mengetahui bahwa Bluetooth bisa untuk menyambungkan area bersinyal (hotspot). Caranya dengan mengaktifkan Bluetooth dan data seluler pada perangkat yang meminta koneksi Internet.
Selanjutnya, buka pengaturan, lalu klik opsi penambatan dan Hotspot. Kemudian centang pada opsi penambatan Bluetooth. Berikutnya, pilih nama WiFi dan centang pada akses Internet.
ADVERTISEMENT
(ZHR)