Konten dari Pengguna

Cara Mengatasi HP Vivo Lemot Melalui Tiga Metode

11 Mei 2022 18:07 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi HP Vivo lemot. Foto: Unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi HP Vivo lemot. Foto: Unsplash.com
ADVERTISEMENT
Performa ponsel cenderung menurun seiring penggunaan. Tak jarang, kondisi itu menyebabkan kinerjanya melambat. Hal itu dapat ditemukan di berbagai jenis ponsel, termasuk Vivo. Inilah mengapa, cara mengatasi HP lemot Vivo dan berbagai jenis HP lainnya banyak dicari agar ponsel dapat dioperasikan dengan lancar kembali.
ADVERTISEMENT
Selain usia pemakaian, HP yang lemot disebabkan oleh berbagai faktor. Salah satunya kapasitas RAM dan ruang penyimpanan yang terlalu kecil. Akibatnya, ponsel rentan mengalami lag dan stuck atau terhenti saat dioperasikan.
Di samping itu, menumpuknya berkas cache pada ponsel menjadi penyebab umum lambatnya ponsel yang dimiliki. Keberadaannya sering kali tak disadari oleh pengguna. Sebab, penyimpanan cache dilakukan di latar belakang (background). Untuk mengetahui cara mengatasi HP lemot, termasuk Vivo, simak penjelasan selengkapnya berikut ini.

Cara Mengatasi HP Vivo Lemot

Ilustrasi salah satu cara mengatasi HP Vivo lemot, yaitu dengan menghapus aplikasi yang tak terpakai. Foto: Unsplash.com
Mendapati HP lemot merupakan hal yang menjengkelkan. Sebab, hal itu membuat penggunaan ponsel terhambat sekaligus menimbulkan rasa tak nyaman bagi penggunanya.
Bagi kamu yang sedang mengalami hal serupa, simak tiga cara mengatasi HP lemot terkhusus HP Vivo seperti yang dilansir dari laman resminya:
ADVERTISEMENT

Cara Mengatasi HP Lemot Vivo dengan Menghapus Aplikasi yang Tak Terpakai

Salah satu penyebab HP Vivo maupun jenis HP lainnya lemot, yakni menumpuknya berkas dan aplikasi yang tak terpakai. Untuk itu, berikut langkah mudah untuk mengatasinya:
Menghapus aplikasi dan berkas yang tak terpakai juga dapat diterapkan di berbagai jenis ponsel. Tak hanya melalui menu pengelolaan ruang di tiap jenis ponsel, kamu juga dapat memasang aplikasi pihak ketiga untuk membersihkan cache secara berkala.

Cara Mengatasi HP Lemot Vivo dengan Memperbarui Sistem

Sistem yang diperbarui biasanya akan mengoptimalisasikan masalah yang sudah ada atau bug pada sistem. Oleh karena itu, pastikan kamu memperbarui sistem ponsel secara berkala. Adapun langkahnya adalah sebagai berikut:
ADVERTISEMENT

Cara Mengatasi HP Lemot Vivo dengan Reboot Sistem

Metode yang satu ini dapat diterapkan apabila HP Vivo mengalami hang. Adapun cara mengatasinya adalah dengan beberapa langkah sebagai berikut:
Itulah tiga cara mengatasi HP lemot Vivo agar kembali lancar digunakan. Semoga bermanfaat!
ADVERTISEMENT
(ANM)