Konten dari Pengguna

Cara Mengatasi Lag PES 2019 agar Gim Tetap Lancar

14 Februari 2023 15:51 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tampilan cover PES 2019. Foto: Steam Community
zoom-in-whitePerbesar
Tampilan cover PES 2019. Foto: Steam Community
ADVERTISEMENT
Cara mengatasi lag PES 2019 penting dipahami agar gim bisa dijalankan dengan lancar. Pemain terkadang mengeluhkan gim tersebut lambat atau patah-patah sehingga kenyamanan saat memainkannya menjadi berkurang.
ADVERTISEMENT
Pro Evolution Soccer 2019 atau PES 2019 merupakan gim terbitan Konami yang diluncurkan pada 28 Agustus 2018. Beberapa fitur baru yang ditawarkan PES 2019, di antaranya peningkatan kondisi stamina pemain di atas lapangan, penguasaan bola dan positioning dari pemain, serta kemampuan individu yang lebih baik untuk sejumlah pemain.
PES 2019 juga menghadirkan beberapa pembaruan mulai dari animasi, jenis selebrasi, hingga kualitas grafis dan antarmuka menu yang lebih mumpuni.
Meski begitu, beberapa keunggulan di atas nyatanya tak menjamin kendala umum seperti lag akan terhindarkan. Untuk mengatasi masalah tersebut, simak penjelasan berikut selengkapnya.

Cara Mengatasi Lag PES 2019

Ilustrasi cara mengatasi lag PES 2019. Foto: Unsplash.com
Secara umum, penyebab PES 2019 lag saat dimainkan ialah spesifikasi perangkat yang kurang memadai. Hal itu karena sejumlah aspek pada PES 2019 yang ditingkatkan memerlukan perangkat dengan spesifikasi sesuai.
ADVERTISEMENT
Kamu bisa mengatasi lag pada gim tersebut dengan beberapa metode. Dihimpun dari Steam Community dan Gaming with TR, berikut uraiannya masing-masing.

Mengatur grafis PES melalui Render Settings

Sebenarnya, cara ini tak jauh berbeda dengan seri PES sebelumnya. Kamu dapat mengatur grafis gim melalui Render Settings dengan langkah berikut.

Memperbarui driver

Agar gim bisa tetap optimal saat dijalankan, kamu bisa memperbarui driver pada laptop sehingga gim bisa dioperasikan secara stabil dan terhindar dari risiko lag.
Setelah update driver selesai, kamu dapat mengatur grafis 3D pada driver tersebut. Turunkan pengaturannya agar gim lebih lancar saat dimainkan.
ADVERTISEMENT

Mengatur Set Affinity melalui Task Manager

Metode ini dinilai mampu mengurangi stuttering pada PES 2019. Untuk mengatur Set Affinity melalui Task Manager, berikut langkah-langkah yang bisa kamu ikuti.

Tutup aplikasi yang tak digunakan

Menghentikan aplikasi yang tak digunakan pada laptop juga membantu gim lebih lancar saat dimainkan. Sebab, RAM akan menjadi lebih lega dan bisa menjalankan aplikasi lainnya tanpa kendala. Adapun caranya adalah sebagai berikut.
ADVERTISEMENT

Ganti komponen laptop dengan yang baru

Alternatif terakhir yang bisa kamu lakukan untuk menghindari lag di PES 2019, yakni mengganti komponen laptop dengan yang baru. Bila memungkinkan, kamu bisa mengganti prosesor laptop minimal Intel Core i5 2400 dan VGA GTX 750Ti.
Dengan mengganti komponen tersebut, kamu dapat mengoperasikan PES 2019 agar lag tak muncul. Di samping itu, kenyamanan bermain gim juga bisa ditingkatkan.
Itulah cara mengatasi lag PES 2019 yang bisa kamu coba. Melalui beberapa metode di atas, kamu tetap bisa memainkan gim tersebut dengan lancar. Semoga informasi di atas bermanfaat!
(ANM)